Bersama Suter, Dynavolt Intact GP Siap Tampil Mengejutkan Moto2

Dynavolt Intact GP siap tampil mengejutkan | foto: gpone
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Dynavolt Intact GP secara resmi memperkenalkan tim yang akan tampil di Moto2, lengkap bersama pembalap utamanya ditambah dengan memperkenalkan Suter sebagai partner pengganti dari Kalex.

Moto2 musim 2017 Dynavolt Intact GP tampil dengan wajah baru, yang menempatkan Suter menggantikan Kalex di musim kemarin, ditambah susunan pembalap utamanya pun berubah, karena Jonas Folger naik kelas ke MotoGP bersama dengan Tech3.

NHKhelm

Pada acara peluncuran tim, nama Sandro Cortese dan Marcel Schrotter yang akan menjadi pembalap utama tim, acara sendiri berlangsung di Memmingen, Bavaria. Dihadiri oleh para legenda roda dua seperti Toni Mang, Adi Stadler dan Ralf Waldmann, dan Maximilian Günther yang merupakan juara sekaligus runner-up Formula 3.

Menghadapi musim baru Dynavolt Intact GP menunjuk Jürgen Lingg sebagai manajer tim, sedangkan kepala kru akan Patrick Mellauner dan Alfred Willeke. “Merubah motor ini merupakan keputusan yang tepat, pembalap, dan itu terlihat dari tes pertama. Saya tidak sabar hadapi kejuaraan ini, secara fisik saya sudah merasa baik. Saya bekerja keras setelah alami cedera tahun lalu dan saya siap untuk hadapi tes terakhir,” kata Sandro Cortese.

“Saya akhirnya merasa seperti berada di tim pabrikan, sebagai pendatang baru, di hari pertama saya merasakan banyak kepercayaan diri dan antusiasme dari tim ini. Saya tahu bahwa ada harapan yang tinggi dan saya yakin bahwa kita memiliki segala sesuatu yang dibutuhkan untuk memulainya dengan baik,” kata Marcel Schrotter.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakMelandri Bisa Terdepan di WSBK Thailand, Itu Kata Marinelli
Artikulli tjetërAndalkan Ban IRC, Asep Robot Juara Umum di Drag Bike Cimahi
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.