Alex Marquez Pesimis MotoGP 2021 Berjalan Sesuai Kalender, Bos Dorna Kasih Jawaban begini

Alex Marquez |Foto: FIM
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap anyar LCR Honda yaitu Alex Marquez ragu bahwa balap MotoGP 2021 berlajan sesuai jadwal. Pasalnya, pada MotoGP 2020 berakhir dengan seri yang dipangkas dari rencana sebelumnya.

Ya, Pandemi Covid-19 memang memporakporandakan kalender MotoGP di musim 2020. Bahkan di tahun 2021 pandemi ini masih berlanjut dan menjadi alasan Alex Marquez masih ragu dengan kejuaran balap kelas utama musim ini.

NHKhelm

“Sejujurnya saya kurang yakin kalau semua seri balapan bisa berjalan dengan baik. Tes MotoGP 2021 yang seharusnya berlangsung di Sepang, Malaysia juga belum jelas” ujar Alex Marquez dikutip dari paddock-gp.com.

Pembalap LCR Honda ini berpendapat kalau musim ini lebih baik diawali di Losail International Circuit (MotoGP Qatar) tanpa harus ke Sepang dahulu. Pendapat itu tak lepas dari pertimbangan Alex mengenai pembatasan perjalanan dari masing-masing negara.

Terlepas dari hal itu, Bos Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta juga sudah mempertimbangkan balapan di tengah pandemi seperti 2020 lalu. Carmelo Ezpeleta menjelaskan, saat ini pihaknya sedang memantau situasi (pandemi Covid-19) yang melanda beberapa negara.

CEO Dorna, Carmelo Ezpelata | Foto : MotoGP

“Saya tidak tahu apakah musim ini kami bisa memiliki penonton atau tidak, tetapi kami siap untuk menggunakan protokol yang sama seperti tahun 2020,” ucap Carmelo Ezpeleta.

Ezpeleta pun menegaskan kalau protokol kesehatannya akan ditingkatkan lagi pada beberapa aspek sesuai pengalaman musim 2020. “Tujuan kami adalah memiliki kalender normal, dan semua seri bisa berlangsung dengan baik,” pungkasnya.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakIngin Ikuti Jejak Sang Kakak, Aldi Hendra Ingin Segera Balap World SSP300, Sampai Kebawa Mimpi!!!
Artikulli tjetërDorna Sport Masih Berusaha Dapatkan Izin gelar Test Pra-Musim di Sepang Malaysia 19-21 Februari 2021