Alami Kecelakaan, Cal Crutchlow Berharap Tetap Bisa Turun di GP Misano

Alami Kecelakaan, Cal Crutchlow Berharap Tetap Bisa Turun di GP Misano
Cal alami cedera pada tangannya, berharap tetap bisa tampil di MotoGP San Marino | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Cal Crutchlow mengalami cedera pada jari telunjuk tangan kirinya, pembalap LCR Honda mendapatkan cederanya dalam kecelakaan di tempat latihannya di Italia, pada hari Minggu. Cal alami kerusakan pada bagian tendon, yang mengakibatkan dirinya harus naik ke meja operasi.

Pada pagi ini, waktu setempat Cal yang dirawat di Rumah Sakit Pistoia akan jalani operasi untuk menyambung kembali tendonnya, sebelum akhirnya akan jalani masa rehabilitasi di ke markas Parma Clinica Mobile, dimana kondisi Cal akan dievaluasi oleh Dr. Michele Zasa dan Dr. Luca Guardoli.

NHKhelm

“Saya alami cedera pada bagian jari telunjuk tangan kiri, yang akibatkan putus pada bagian tendon, waktu itu saya sedang mengiris sesuatu dengan pisau. Awalnya saya pikir tidak apa-apa, namun ternyata alami pendarahan dan saya pergi ke Ruang Gawat Darurat di Rumah Sakit Pistoia, di mana saya diperiksa oleh Dr. Riccardo Simonti yang menemukan bahwa tendonnya terputus,” kata Cal.

“Saya kemudian lakukan operasi di jari saya, untuk kembali menyambung tendon. Saya mendapatkan perawatan yang baik di rumah sakit, operasinya juga berjalan dengan baik. Setelah operasi saya kunjungi spesialis tangan di Parma dan memeriksa kembali kondisi saya untuk memastikan apakah bisa turun di MotoGP San Marino. Ini pasti akan sulit, tetapi saya akan usaha apapun yang saya bisa, mari kita lihat bagaimana kelanjutannya,” tambahnya. [Deni]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakAbsen di Misano, Yamaha Tak Cari Pengganti Rossi
Artikulli tjetërTim Balap Aditama Motorsport Ikut Semarakan Pekan Raya Berau 2017
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.