BalapMotor.Net – Kabar bahwa orang Manado penggemar pesta, benar adanya. Sampai para bikers kota berjuluk Kota Tinutuan itu pun nggak kalah dalam soal berpesta. Mereka menyambut pesta biker yang digelar Racing Boy di event RCB Nobar MotoGP 2018. Bikers Manado menyambut pesta ini seperti tinutuan, alias bubur Manado. (heading 2)
Karakter tinutuan ini pun terjadi saat putaran ke-7 RCB Nobar MotoGP 2018 yang digelar minggu (09/09) lalu di Kota Manado. Di event gawean PT. Enwan Multi Partindo (EMP) itu, lebih dari 200 biker, dari berbagai merk motor, bermacam tipe kuda besi, beragam aliran, tumplek di area parkir Regals Cafe di kawasan Megamas yang jadi lokasi nonton bareng siaran langsung balap MotoGP di San Marino, Italia.
Cairnya bikers Kota Manado dituding lantaran satu penyebab. “Saya rasa pemersatu mereka, ya RCB itu. Di sini, bikers gemar memodifikasi, mempercantik motornya. Dan, mayoritas pemodifikasi memilih pakai produk Racing Boy,” ungkap Andiyono Hartanto pemilik toko variasi dan aksesori di Manado, Hokky Motor.
Kata sepakat pun terucap dari ketua Komunitas Yamaha R Series Manado, Suleman Karompot. “Di sini banyak motor memakai produk RCB. Selain memang tampilannya keren, sepertinya bikers Manado sudah tau kualitasnya. Saya sendiri pakai produk rem RCB di motor saya,” tutur penunggang Yamaha R15 yang juga memakai knalpot R9 yang didistribusikan PT. EMP.
Makanya, kontes modifikasi yang digelar bareng acara RCB Nobar MotoGP pun meriah. Ada 20 motor keren yang beradu keren di 1 kelas khusus The Best RCB. “Sebenarnya, bisa lebih dari 30-an peserta modifikasi. Tapi, belasan motor batal ikut karena salah informasi soal kategori ini. Kami maklum, karena kontes ini baru pertama. Toh, tim saya turunin 7 motor yang banyak pakai part RCB,” ungkap Rico Indra Keintjem. Brader ini pemilik toko variasi Boulevard Motor, yang cukup beken jadi pusat modifikator belanja aksesori di Manado.
Pantas saja, lantaran RCB Nobar MotoGP ini memang sudah ditunggu-tunggu bikers Kota Manado dan sekitarnya. Mereka sudah mendengar keseruan acara kumpul bikers yang banyak menggelontor hadiah dari para sponsor. Apalagi, khusus event kali ini, ada hadiah utama diberikan. Yaitu, tiket nonton langsung balap MotoGP Malaysia 2018 di Sepang, 4 November mendatang.
Hasil akhirnya, dua tiket itu jatuh ke tangan Recky Lempoy dan Windi. “Saya ngga nyangka, sekaligus salud dengan acara ini. Sebab, biasanya acara nonton bareng nggak semeriah begini. Paling hanya satu komunitas. Ini, sepertinya semua anak motor Manado pada ngumpul di sini. Lebih nggak nyangka lagi, saya dapat undian ke Sepang. Terima kasih RCB!” seru Ricky yang juga anggota komunitas Honda PCX Club Indonesia (HPCI) chapter Manado.
Sukses gelaran RCB Nobar MotoGP di Manado pun menjadi acuan baru untuk PT. EMP untuk event nobar tahun mendatang. “Melihat anino para bikers selama event yang sudah berlangsung, tahun depan, kita akan adakan event ini satu harian penuh. Dan, dengan banyaknya bikers yang menanyakan produk-produk PT. Enwan, kami akan bukakan lapak di event tersebut. Pokoknya, pesta bikers RCB jadi makin meriah,” janji Achip Putra, manajer marketing PT. EMP.
Nah, ini dia yang ditunggu. Jangan lupa, tahun ini, masih ada dua putaran RCB Nobar MotoGP yang akan digelar. Tanggal 23 September nanti akan diputar di Medan! Bikers Medan jangan mau kalah, bikin lebih seru!