Azzura Arsyla Ardani, The Rising Star Rider Cewek Cilik di Balap Pocket Bike Indonesia

AR23 Racing School VN32 Adres Design RSV Artwork Ramopro GBK Racing
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Nama Azzura Arsyla Ardani mencuat terang dalam gelaran ronde pembuka LENKA Shaquille Aldy Jaya Cup Prix 2025 yang berlangsung di Sirkuit PTC Pulogadung, Jakarta. Pembalap cilik berusia 6 tahun ini sukses memborong dua gelar juara alias double winner di kelas Beginner 4-7 tahun, menunjukkan dominasi luar biasa di lintasan.

Menariknya, Azzura  yang membela pasukan AR23 Racing School VN32 Adres Design RSV Artwork Ramopro GBK Racing ini menjadi satu-satunya pembalap perempuan di kelas tersebut dan mampu mengalahkan para rival cowoknya tanpa perlawanan berarti. Prestasi ini terasa makin istimewa karena Azzura baru mulai terjun ke dunia balap pocket bike pada awal tahun 2024. Meski baru seumur jagung, perkembangan Azzura tergolong sangat cepat dan impresif.

NHKhelm
Azzura Arsyla Ardani bersama sang ayah, Anggara Ardani

Azzura sendiri bukan nama baru di dunia balap roda dua mini. Sebelum menjajal pocket bike, ia telah lebih dulu dikenal sebagai atlet push bike dengan segudang prestasi, baik di dalam maupun luar negeri. Beberapa pencapaian gemilangnya antara lain:

  • Juara Umum 1 VBB Open Race @Gateway Pasteur (April 2023)

  • Juara kelas utama Boys & Girls 2018 pada Event M8 Malaysia di Johor Bahru (Maret 2023)

  • Juara 1 kategori 2018 Girls @Temanggung (September 2023)

  • Juara 2 AFA Kilau @Gor Amongrogo Yogyakarta (6 Januari 2024)

  • Juara 1 Bike8 x FIM MiniGP @Sentul Karting (13 Agustus 2023)

  • Juara Bike8 x FIM MiniGP @Sentul Karting (22 Oktober 2023)

  • Juara 1 Forkab 2023 – Bandung Bedas

  • Juara 1 kategori 2018 Girls @Kuningan (7 Juli 2024)

  • Juara 1 kategori 2018 Girls @Kormi Tasikmalaya (5 Oktober 2024)

    Aksi Azzura di seri 1 LENKA Shaquille Aldy Jaya Cup Prix 2025

Sejak tahun 2020, Azzura telah aktif sebagai pembalap push bike dan bahkan menjadi bagian dari kontingen Kabupaten Bandung di ajang Fornas (Festival Olahraga Rekreasi Nasional).

Di bawah binaan AR23 Racing School, Azzura dilatih langsung oleh sang ayah, Anggara Ardani, yang juga merupakan mantan pembalap. Dengan pondasi teknik yang kuat dan semangat pantang menyerah, Azzura menargetkan bisa menjuarai kelas Beginner 4-7 tahun dan 8-10 tahun sepanjang musim 2025 ini.

Masih duduk di bangku TKIT Al-Istiqomah, Azzura memiliki cita-cita besar: menjadi pembalap wanita yang selalu berprestasi dan bisa menembus kancah internasional. Melihat kiprahnya sejauh ini, impian itu bukanlah hal yang mustahil. (**)

Azzura saat dikejar lawannya
VND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakJadwal Lengkap WorldSBK & WorldSSP Cremona, Italia dalam WIB
Artikulli tjetërAll Out! Faenzo 28 Turunkan Tiga Petarung Top di UDRM Serang 
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013