Astra Otoparts Secara Resmi Umumkan Pirelli Sebagai Ban Kejurnas Motorprix 2018

Astra Otoparts Secara Resmi Umumkan Pirelli Sebagai Ban Kejurnas Motorprix 2018
Dari kanan ke-kiri : Rio Sanggau, Anggi Setiawan, Yusak Kristian, Marco Elli, Allesandro Monzani dan Topan
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Astra Otoparts mengumumkan ban Pirelli menjadi official tyre supplier Kejurnas Motorprix musim 2018. Kabar ini sebenarnya sudah diberitakan oleh BalapMotor.Net sebelumnya. Namun siang ini (15/2) Astra Otoparts mengadakan acara konferensi pers pengumuman secara resmi kepada media.

Pirelli dengan produknya Diablo Rosso Corsa 2 menjadi ban wajib Kejurnas Motorprix musim 2018 bersama dengan ban balap IRC. Ban ini sendiri sudah di riset oleh Pirelli selama satu tahun sebelum akhirnya di launching pada beberapa waktu yang lalu.

NHKhelm

“Kami melihat potensi pembalap lokal yang semakin hari semakin baik dan semakin banyak tim yang mengikuti kejuaraan, oleh karena itu kami mengikutsertakan produk ini untuk mendukung para pembalap dan timnya dengan memberikan pilihan baru ban balap,”ujar Yusak Kristian selaku Direktur dari Astra Otoparts.

Perlu diketahui bahwa Pirelli sendiri merupakan brand internasional yang sudah berkecimpung di balap dunia sejak lama. Pirelli sendiri merupakan ban tunggal untuk gelaran World Superbike (WSBK) sejak 2004 atau sudah 15 tahun. Selamat datang Pirelli di dunia balap motor nasional. |Luvo

Mau Masuk Kejurnas Motorprix, PP IMI Uji Kelayakan Ban Pirelli
Topan dan Reynaldi Pradana saat tes ban Pirelli

 

 

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Lengkap Tes Pra-Musim Moto2 & Moto3 Jerez Hari Terakhir, Beserta Waktu Gabungan
Artikulli tjetërIni Alasan Pirelli Memilih Kejurnas Motorprix
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013