ARRC Jepang 2018 : Gupita Kresna Raih Kemenangan Pertamanya di Race 2, Wahyu Aji Kedua

Pertarungan di kelas UB150 | Foto : ARRC
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah mampu meraih podium ketiga pada race 1 kelas UB150 Ronde 3 Asia Road Racing Championship (ARRC) 2018 yang berlangsung di Suzuka International Circuit, Jepang kemarin (2/6), akhirnya pada race 2 yang baru saja berlangsung, Gupita Kresna meraih kemenangan perdananya di musim ini.

Pembalap dari tim Yamaha Yamalube SND Factory ini mampu menjuarai race2 setelah mampu menjaga temperature mesin sejak awal balapan. Jadi sejak awal Gupita tidak langsung nge-push dan hanya menjaga posisi.

NHKhelm

Tidak hanya Gupita saja, hampir semua pembalap juga terlihat hanya bermain aman saja di awal balapan. Baru di akhir balapan mereka fight habis-habisan.

ARRC Jepang 2018 : Gupita Kresna Raih Kemenangan Pertamanya di Race 2, Wahyu Aji Kedua
Podium Race 2 UB150, Gupita, Wahyu dan Izat

“Saya mencoba untuk menjaga temperatur mesin dahulu dan di lap terakhir saya baru menekan dengan langkah slip-stream dahulu dan kemudian mengulur titik pengereman,”ungkap Gupita Kresna yang aslinya dari Sleman, DIY ini.

Menariknya disini adalah ada Wahyu Aji Trilaksana dari tim Yamaha Racing Indonesia yang mampu finish di posisi kedua. Ini membuat Indonesia mampu mendominasi podium. Sementara itu di posisi ketiga diisi oleh pembalap Malaysia yaitu Md Izzat Zaidi.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSempat Lakukan Kesalahan di FP3, Maverick Vinales Berhasil Amankan Posisi Start Ketiga Saat Kualifikasi
Artikulli tjetërARRC Jepang 2018 : Rheza Danica Lanjutkan Dominasinya di Race 2 AP250, Podium Dikuasai Indonesia
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013