ARRC Australia 2018: Yuki Ito Tercepat di QTT SS600, Yamaha Dominan Sejak Awal

ARRC Australia 2018: Yuki Ito Tercepat di QTT SS600, Yamaha Dominan Sejak Awal
Yuki Ito | Foto: ARRC
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Di kelas tertinggi Asia Road racing Championship 2018, Supersport (SS600) memunculkan pebalap Jepang Yuki Ito sebagai yang tercepat. Yuki Ito yang membawa bendera Yamaha Racing Team Asean mempu mendominasi jalannya putaran kedua di sirkuit The Bend Motorsport Park, Australia.

Sejak practice 1 hingga 3 ia selalu menjadi yang teratas. Pun saat QTT yang baru saja selesai dijalankan, pebalap dengan nomor start 76 ini mampu torehkan waktu 1:56.591 detik.

NHKhelm

Posisi kedua kelas tertinggi ini berhasil diraih pebalap asal Britania Raya (Inggris), Joseph Francis. Taiga Hada tercepat ketiga dan kejutan dari pebalap muda asal Malaysia, Kasma Daniel Kasmayudin yang tercepat ke-4.

Sementara 3 wakil Indonesia yang bertarung di kelas SS600 ini hanya mampu tercepat ke-8 atas nama Irfan Ardiansyah. Bocah asal Ungaran, Jateng ini unggul tipis dari Ahmad Yudhistira andalan Manual Tech Kawasaki di peringkat 9 Qualifying hari ini.

Sementara Andi Gilang andalan AHRT masih belum menemukan performa terbaiknya.

| Yugo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakARRC Australia 2018: Trio AHRT Tercepat, Pebalap Indonesia Dominasi QTT AP250
Artikulli tjetërHasil Lengkap Hari Kedua Asia Road Racing Championship (ARRC) 2018 Australia