BalapMotor.Net – Salah satu kelas yang ikut gabung dan diperlombakan dalam gelaran Asia Road Racing Championship 2017 (ARRC 2017) adalah Suzuki Asian Challenge (SAC). Ini merupakan tahun ketiga kejuaraan dengan spek pacuan khusus Suzuki. Berbeda dengan tahun sebelumnya, kali ini spek yang digunakan adalah Suzuki GSX-R150.
Pada hari Jumat (2/6), SAC telah melakukan sesi practice 1. Berlangsung di sirkuit Suzuka, Japan, ketiga pembalap Indonesia yang turun pada kelas ini terpantau masih kesulitan. Mereka masih butuh adaptasi yang lebih agar mampu tampil maksimal saat balapan.
Karakter sirkuit yang lengkap, dengan tikungan patah, panjang dan pendek serta naik turun disebagian sisi sangat menyulitkan pembalap Indonesia. Terlebih juga mereka baru pertama kali turun dan mencoba lintasan Suzuka.
Nur Al Fath Sam Ahmad yang berada di posisi 4 klasemen sementara harus terlempar diurutan ke 13 pada practice 1. Sedangkan Ahmad Saugy Mochtar harus puas diurutan ke 10 dan Chepy Armansyah dengan catatan waktu 3’00.131 detik harus puas di posisi ke 8.
Catatan waktu mereka cukup tertinggal jauh. Pembalap Thailand Punchana Kulrojchalalai yang menjadi tercepat sudah berhasil tembus di angka 2 menit 56 detik. Tentu pembalap Indonesia harus lebih cepat lagi dalam masa penyesuaian/ adaptasi terhadap karakter sirkuit.
Juga pemilihan set-up motor yang tepat agar mampu mencetak waktu yang labih baik dari practice 1 hari ini. Sabtu esok, Practice 2 dan Qualifying akan segera dilakukan. Semoga ketiga pembalap Suzuki Indonesia berhasil menorehkan hasil yang lebih baik lagi. Amin.
Yuk, Catatkan Hattrick Juara Suzuki Asian Challenge. | @yugo.aol