ARRC 2016 Johor, SAC Masih Milik Indonesia, Terbukti Podium 1 Dan 3 Di Race 1

Saat finish SAC race 1 Johor | foto : Didit Luvo
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Di Suzuki Asian Challenge (SAC) tahun 2015 lalu, Andreas Gunawan mampu menjadi juara di tahun perdana SAC dimulai. Pembalap asal Lampung tersebut langsung menunjukan talentanya dan mampu membuat lagu Indonesia Raya berkumandang di Johor, Malaysia.

Di musim 2016 ini, setelah pasukan dari Indonesia berganti, ternyata mereka masih mampu langsung menggebrak di seri pertama yang berlangsung di sirkuit Pasir Gudang, Johor, Malaysia. Di race 1 yang baru saja berlangsung tadi (2/4) Jefri Tosema mampu menguasai jalanya race dan jadi juara 1. Tidak hanya Jefri saja, Rizal Feriyadi yang juga dari Indonesia juga mampu naik podium ke-3 di race yang diliput langsung oleh BalapMotor.Net ini.Namun sayang sekali pembalap dari Indonesia satu lagi yaitu Muhammad Sapril hanya mampu finish di posisi ke-7 saja.

NHKhelm
Jefri Tosema (kiri) dan Rizal Feriyadi
Jefri Tosema (kiri) dan Rizal Feriyadi

” Saya di race tadi mencoba untuk tetap berusaha di racing line saya, jadi meskipun sengitnya persaingan di depan, tidak membuat saya mengubah racing line. ” tutur Jefri Tosema yang asli Pekanbaru ini.

Sementara itu, Rizal Feriyadi yang asli Kalimantan Timur juga hampir sama. Bertarung di barisan depan bersama Jefri melawan para pembalap dari negara lain, Rizal mampu menunjukan talentanya. Meskipun Rizal sendiri pertama kali membalap di sirkuit Johor, namun Rizal sendiri latihanya di sirkuit Kalan, Samarinda. Meskipun sirkuit Kalan jauh lebih kecil dibandingkan dengan sirkuit Johor, namun karakter naik turun di sirkuit Kalan sama dengan di Johor.

” Saya hanya mencoba untuk tetap fokus. Kalau untuk sirkuit ini sendiri saya baru pertama kalinya, namun saya biasa latihan di sirkuit Kalan yang juga naik-turun. ” tutur Rizal Feriyadi yang lulusan dari seleksi SIC Samarinda ini. Selamat buat kalian dan #MariBerprestasi. [ luvo ]Hasil Race 1 SAC Johor

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakRace 1 SS600 Seri 1 ARRC 2016 Johor, Dimas Ke-4, Yudhistira Terkendala Posisi Start
Artikulli tjetërARRC 2016 Johor : Gerry Salim Hampir Podium Di Race 2, Masih Kalah Pengalaman
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013