BalapMotor.Net – #taklayaktinggihati Pembalap belia asal Lombok,NTB yaitu Arai Agaska Dibani Laksana dipastikan akan tetap membela tim DR Jack Zyrof47 pada musim balap 2023. Arai sendiri akan tetap berlaga pada kategori Rookie di musim 2023.
Sejak musim balap 2019, tepatnya saat tarung di ECU STD, Arai sendiri sudah bersama tim ini dan berlanjut sampai 2022 dimana Arai mampu membuktikan tajinya sehingga jadi jawara pada ronde penutup Oneprix di Tasikmalaya. Arai juga merupakan juara umum bLU cRU Idemitsu Junior Pro 2022.
Selain tampil apik di ronde akhir Oneprix, Arai juga mampu digdaya di dua ronde akhir Motoprix Jawa dan Grand Final Motoprix bersama tim lainnya. Tentunya, tahun 2023 kesempatan besar untuk Arai berebut gelar juara nasional Oneprix kategori Rookie.
“Iya om, Arai lanjut bersama DR Jack Zyrof47 untuk tahun ini. Target Arai di tahun 2023 ini adalah bisa menjadi juara nasional Rookie,” ungkap Arai Agaska yang merupakan putra dari mantan pembalap nasional Gading Laksana.
Tambahan informasi nih, pasukan yang dikomandoi oleh Jendral Zyrof yaitu Juffrenz ini selain di support oleh Ketum IMI Pengprov NTB Dr. Lalu Herman Mahaputra atau yang lebih dikenal dengan nama Dr Jack, juga disupport oleh beberapa tim balap Jawa Timur Bersatu.
Sebut saja support dari tim BKMS Indonesia, AMRF jatim, SERBA PRIMA, GAMBIR Racing dan juga ARYA117 Jadi mereka saling berkolaborasi. “Tahun ini kita tetap disupport oleh Dr Jack dan akan berkolaborasi dengan BKMS, AMRF ,SERBA PRIMA dan juga GAMBIR Racing mas,” terang Juffrenz.
Untuk pacuan sendiri, Heri Sayur dari SYR Racing Blitar akan tetap menjadi ujung tombak pasukan ini. Perlu diketahui juga bahwa tim ini sudah mengantar beberapa rider menjadi top raider Indonesia, sebut saja Sakti Andre (Juara Region), Galang Tortor (Juara Indonesia), Aldiaz Aqsal (Runner Up Oneprix Novice 2019 dan Juara Umum YCR).
Kabarnya, Arai Agaska tidak akan sendirian di tim ini, ada Dua nama rider NTB barat & Jawa Timur yang akan menjadi pendamping Arai. Kita tunggu saja kejutan dari pasukan Aktor gasspoll DR Jack Zyrof47 di 2023. (**)