BalapMotor.Net – Salah satu team kenamaan Kalimantan Barat, Anony Master akan menggelar event bertajuk “From The Street To The Race Track” Anony Master Road Race Championship. Event ini akan diselenggarakan di sirkuit NP. Sultan Syarif Abdurrahman, Pontianak pada 27- 28 Juli 2019.
Dalam event ini, Anony Master juga akan menerjunkan anak didik dari AKRT Racing school yang berjumlah 6 siswa. Tujuannya, untuk uji coba kemampuan para peserta didik AKRT Racing School.
“Jadi dalam event besok kita akan libatkan para siswa kita. Kita ingin lihat perkembangan mereka selama latihan, bagaimana dalam menghadapi persaingan dalam balapan yang sesungguhnya. Harapannya mereka dapat mengembangkan bakat serta skill yang lebih baik lagi,” ujar Yansa Shaputra, mentor dari AKRT Racing School yang juga pembalap dari ANONYMASTER Racing Team.
Mengingat masih jarang diselanggarakannya event balap di Pontianak, Anony master juga menargetkan bisa menemukan bibit-bibit unggul lainnya. Diharapkan, para pembalap dari Pontianak maupun Kalimantan Barat pada umumnya mampu meramaikan kompetisi dunia balap baik event regional maupun nasional.
Untuk memeriahkan gelaran spektakuler ini turut berpatisipasi juga pembalap wanita asal Jawa Barat yakni Silvia Ubey dan Gianisa Azzahra. Nggak mau ketinggalan pembalap ternama asal Kalimantan Timur Abdul hamid juga turut hadir lho guys.
So, yuk ikuti dan saksikan gelaran spsektakuler Anony Master Road Race Championship 2019. | Yugo
Anony Master Road Race Championship
KELAS PERLOMBAAN
Bebek 4T Open:
A – Bebek 150 std showroom open mix
Bebek 4T Pemula:
B – Bebek 150 std showroom pemula mix
Bebek 2T:
C – Bebek 2T s/d 120cc Std open
D – Bebek 2T s/d 120cc std pemula (a-b)
E – Bebek 2T s/d 125cc underbone open
F – Bebek 2T s/d 120 cc std exrider (35TH up/vakum min 5 tahun)
Matic Open:
G – Matic 130cc std mp7 (exhaust racing)
H – Matic150 TU
I – Matic ffa
Matic Pemula:
J – Matic 130 std mp7 (knalpot racing)
K – Matic 130 std mp7 (knalpot std bobok)
L – Matic 150 TU
Matic Wanita:
M – Matic 130 std mp7 (knalpot std bobok)
N – Matic 130 std mp7 (knalpot racing)
Matic Cornering lokal Kalbar/non juara
O – Matic 130 std mp7 (knalpot racing)
P – Matic s/d 116cc std (knalpot bobok)
Exhibition Class
Q – Mini GP 50cc std junior 5-12TH
R – Supermoto 150TU komunitas
S – Vespa 2T FFA
HADIAH JUARA UMUM:
- Bebek open 5.000.000
- Matic open 3.000.000
- Matic pemula 2.500.000
- Matic wanita 2.000.000
- Cornering 1 buah sepatu AHRS
Hadiah Superpole:
- Bebek 4t open 250.000
- Bebek 4t pemula 250.000
- Underbone open 500.000
- Exrider 500.000
- Matic ffa 250.000
- Matic pemula 250.000
- Matic wanita 250.000
Hadiah Tambahan:
- Best mekanik 500.000
- Best paddock 500.000