BalapMotor.Net – Pertarungan panas perebutan posisi runner up kelas R25 Pro Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race (YSR) 2022 bakalan tersaji dalam seri final gelaran YSR yang akan digelar akhir pekan ini (17-18/9).
Reynaldi C Ratukore dari Yamaha Yamalube TDR Cargloss SJCRT RRS IRC akan bersaing sengit dengan Anggi Setiawan dari tim Yamaha BAF Yamalube Akai Jaya MBKW2 Pirelli RCB. Keduanya hanya berbeda 1 poin saja di klasemen.
Rey dengan 33 poin, sedangkan Anggi 32 poin, sementara itu Aditya Fauzi Yamaha Yamalube TDR Cargloss SJCRT RRS IRC memimpin dengan perolehan poin sebanyak 50. Dengan posisi tersebut, ternyata Anggi Setiawan sangat bersemangat menghadapi balapan akhir pekan ini.
Pembalap asal Palu yang juga merupakan andalan tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) di ajang ARRC kelas AP250 ini mengaku lebih bersemangat karena adanya perubahan pada Yamaha R25 pacuannya. Motor garapan MBKW2 Jogja tersebut ternyata dilakukan penyegaran.
“Saya sangat bersemangat dan optimis menghadapi balapan kali ini. Selain karena pada seri 2 sudah cukup maksimal, pada seri final kali ini motor juga lebih enak. Mesinnya lebih bertenaga dan suspensinya juga ada perubahan yang membuat semakin nyaman,” ungkap Anggi Setiawan.
Memang terdengar info jika MBKW2 sendiri sudah melakukan penyegaran pada R25 tim Yamaha Akai Jaya. Infonya sih power mesinnya sudah naik beberapa HP.
Mengenai perebutan posisi sendiri, Anggi juga mengaku masih ada kesempatan untuk meraih gelar Juara Umum meski poin sudah cukup jauh. “Tidak hanya berebut posisi kedua, posisi pertama juga bisa saja kita raih, kan tidak ada yang tidak mungkin,” tambah Anggi Setiawan.
Anggi Setiawan di tim Yamaha Akai Jaya sendiri akan berduet dengan Galang Hendra Pratama di kelas R25 Pro. Sementara itu, untuk kategori R15 Pro, tim Yamaha Akai Jaya diperkuat oleh Nicky Hayden dan Fahnisyar Nurjabad.