Andi Gilang Kembali Jadi Yang Terbaik di Race 1 NS250 Mandalika Racing Series 2024 Round 3

Andi Gilang dan pasukan ART Yogyakarta selebrasi kemenangan | Foto : ART
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah sukses jadi yang tercepat pada sesi QTT, Andi Farid Izdihar atau yang dikenal dengan nama Andi Gilang berhasil memenangkan race 1 ronde 3 Mandalika Racing Series (MRS) 2024 yang berlangsung sore tadi (13/7).

Pembalap asal Bulukumba yang mempunyai pengalaman balap internasional cukup banyak ini mampu tinggal lawan saat memasuki garis finish. Meski demikian, Gilang yang memacu CBR250RR garapan MBKW2 Jogja ini tidak dengan mudah kasih jarak.

NHKhelm

Sejak lepas start sampai dengan 4 lap akhir, Gilang harus berjibaku dengan beberapa rider. Namun, pada 3 lap akhir, Andi Gilang berhasil meninggalkan rombongan kedua.

Andi Gilang (ART Yogyakarta) saat memimpin race 1 NS250 ronde 3 MRS | Foto : TP

Reykat Yusuf Fadillah dari Honda TDR YSS 72 Lembang 43 Racing School akhirnya berhasil meraih podium kedua, lanjut pada posisi ketiga diraih oleh rider tuan rumah Arai Agaska Dibani Laksana dari Yamaha KYB MFZ Dynavolt Privateer HDS Racing.

Baca Juga : Hasil Lengkap Race 1 Mandalika Racing Series 2024 Round 3

“Saya sangat bersyukur dengan hasil race 1 ini, terima kasih juga kepada tim Astra Motor Racing Team Yogyakarta dan Astra Motor Racing Team Kalimantan selalu bekerja keras memberikan yang terbaik untuk kita rider-ridernya, dan nanti masih ada tugas di race 1 NS150 dan besok di race 2, jadi saya akan menikmati kemenangan ini dan juga fokus untuk besok dan bisa jadi lebih baik lagi,” ungkap Andi Gilang setelah balapan. 

Dengan hasil ini, Andi Gilang semakin aman berada di puncak klasemen sementara. Andi Gilang sendiri sudah meraih empat kali kemenangan pada musim 2024 ini. Selamat untuk Andi Gilang dan ART Yogyakarta. (**)

Podium Race 1 NS 250 Ronde 3 MRS 2024

 

 

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Lengkap Race 1 Mandalika Racing Series 2024 Round 3
Artikulli tjetërIDC Drag Bike 2024: MX-King RH57 Best Time Lagi! Resmi Pemilik Rekor 402 dan 201
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013