Aldi Satya Siap Berjuang Berebut Gelar Juara Dunia WorldSSP300 di Jerez Akhir Pekan Ini!

Aldi Satya Siap Berjuang Berebut Gelar Juara Dunia WorldSSP300 di Jerez Akhir Pekan Ini!
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Ronde pamungkas atau final gelaran balap dunia WorldSSP300 akan dilangsungkan di sirkuit Jerez Spanyol, 18-20 Oktober 2024. Pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia Aldi Satya Mahendra siap berjuang all out untuk merebut mahkota gelar juara dunia WorldSSP300.

Berbagai persiapan sudah dilakukan secara intens. Baik menjalani latihan di atas motor dengan pacuan YZF-R3 di sirkuit Boyolali Jawa Tengah ataupun menggunakan Supermoto 450 cc di trek Yogyakarta, termasuk latihan fisik yang terprogram bersama instruktur profesional.

NHKhelm

Pejuang Semakin Di Depan asal Yogyakarta usia 18 tahun tersebut berada di posisi pertama klasemen sementara WorldSSP300. Terpaut gap atau perbedaan 16 poin dengan peringkat ke-2 rider asal Belanda, Loris Veneman. 

Alhasil, peluang Aldi Satya Mahendra yang mengendarai Yamaha YZF-R3 sangat terbuka untuk mencetak sejarah sebagai rider Indonesia pertama yang menjadi juara dunia, yang berpotensi diraihnya di ajang WorldSSP300. Adapun total poin yang diperebutkan dalam setiap seri WorldSSP300 sebanyak 50 poin untuk 2 race yang tersaji.

Aldi Satya Mahendra (Team BrCorse)

”Saya sudah siap menghadapi tantangan terakhir di seri WorldSSP300 Jerez. Ini akan menjadi babak penentuan gelar juara dunia yang bakal saya perjuangkan dengan semaksimal mungkin. Baik fisik maupun mental, juga performa motor YZF-R3 serta dukungan semua pihak saya harapkan menemani langkah saya mencapai garis finis sebagai juara dunia. Saya bertekad mengharumkan nama Indonesia di mata dunia, ini adalah misi yang turut menjadi kekuatan saya buat meraih impian besar ini. Yamaha Time To The Max, Yamaha Semakin Di Depan, Full Gasspol !” ungkap Aldi Satya Mahendra.

Dia sangat percaya diri agar cepat dalam beradaptasi di lintasan Jerez Spanyol yang memiliki panjang 4,423 km dengan menu 8 tikungan ke kanan dan 5 tikungan ke kiri.  Menjadi tantangan spesial karena Aldi Satya Mahendra belum pernah menjalani balapan di Jerez. 

Namun Aldi Satya Mahendra kerap membuktikan pencapaian podium pada sirkuit yang belum pernah dikenal sebelumnya, seperti saat mengikuti kompetisi R3 bLU cRU European Championship (2023) ataupun wildcard WorldSSP300 (2023). Itu juga seperti yang dilakukan beberapa waktu lalu pada putaran sebelumnya di Aragon Spanyol (29 September) dengan merebut podium 2 di race ke-2. Ataupun podium ke-3 di race ke-2 WorldSSP300 Ceko (21 Juli). Hasil ini memperlihatkan skill balapnya di atas rata-rata.

Aldi Satya Mahendra pun membuktikan tradisi podium yang dilakukan selama ini dalam perjalanan WorldSSP300 tahun 2024. Mulai seri Catalunya Spanyol (23-24 Maret) meraih podium 2 di race 1, kemudian putaran Misano Italia (15-16 Juni) dengan memborong podium 2 di race 1 dan podium terbaik di race ke-2, lalu WorldSSP300 Ceko (20-21 Juli) dengan merenggut podium ke-3 race 2. Tidak hanya sampai di sini, termasuk podium ke-2 dan ke-3 WorldSSP300 Magny-Cours Perancis (7-8 Sept) dan juga podium ke-2 race 2 di WorldSSP300 Aragon (28-29 September).

Mohon dukungan doa masyarakat Indonesia agar perjuangan Aldi Satya Mahendra di final WorldSSP300 Jerez dapat membuahkan hasil yang spesial dengan meraih gelar juara dunia di kompetisi bergengsi WorldSSP300. (Rls)

Jadwal seri ke-8 WorldSSP300 di Jerez :

Jumat 18 Oktober

Free Practice : 14:55 WIB – 15:20 WIB

Superpole : 19:10 WIB – 19:35 WIB

Sabtu 19 Oktober

Race 1 : 17:45 WIB

Minggu 20 Oktober

Race 2 : 17:45 WIB

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSuhandi Padang 88 Siap Kuasai Yamaha Cup Race Medan 2024 Usai Dominasi Motoprix Sumatera
Artikulli tjetërJadwal Setiap Sesi Final WorldSBK Jerez 2024 Waktu Indonesia
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013