BalapMotor.Net – Ajang balap lurus siap terselenggaranya di kota knalpot, Purbalingga. Tepatnya pada Minggu 16 Maret 2025 di sirkuit NP. Lanud J.B. Soedirman.
Kejuaraan dengan tajuk “Dragfest” ini akan melombakan beberapa kategori kelas. Ada open, pemula, lokal hingga non pembalap. Jadi, siapa saja bisa ikutan mengadu kecepatan di jalur yang resmi.
Tak hanya resmi namun juga safety. Selain itu bisa juga pulang membawa hadiah uang THR. Apa lagi ajang Dragfest ini ada dua kategori juara umum yang diperebutkan langsung.
Yaitu poin bracket dan juga open. Tak sampai disitu saja, bagi peraih juara umum bracket dan juga pencetak best time di kelas open bisa dapat hadiah gratis tiket main di Super Drag Way (SDW).
So, tinggu apa lagi. Siapkan pacuan terbaik dan segera daftarkan joki kalian. Nah, untuk info lebih lengkapnya bisa cek di bawah tulisan ini. (**)