Aditya Prakoso Istimewa, Juara Indonesia MP3 dan MP5 Diraihnya

Aditya Prakoso saat beraksi
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap 16 tahun asal Kabupaten Pati yaitu Aditya Prakoso tampil luar biasa di gelaran Grand Final Kejurnas Motoprix 2018 di Surabaya (18/11). Aditya Prakoso yang tergabung di tim Astra Motor Racing Team (ART) Yogyakarta mampu menjuarai race MP3 dan MP5.

Dengan hasil juara tersebut, Aditya Prakoso mampu menjadi sang Juara Indonesia pada kedua kelas tersebut. Perlu diketahui Aditya sendiri merupakan runner up di MP5 Kejurnas Motoprix Region II Jawa dan ketiga di kelas MP3.

NHKhelm

“Alhamdulillah, terima kasih kepada tim Astra Motor Racing Team Yogyakarta yang telah memberikan kepercayaan kepada saya. Saya sangat bersyukur bisa meraih gelar juara Indonesia di kelas MP3 dan kelas MP5,” ungkap Aditya Prakoso saat ditemui penulis.

Aditya Prakoso

Bisa meraih gelar juara Indonesia kelas MP3 dan MP5 sekaligus tentu saja sangat istimewa. Ini tentunya karena pada kelas MP3 dan MP5 berbeda levelnya. MP5 merupakan pembalap kelas pemula B dengan batasan umur maksimal 16 tahun, sedangkan kelas MP3 merupakan kelas diatasnya atau yang sering disebut kelas Pemula A.

Untuk balapan tadi sendiri saya mencoba untuk meninggalkan lawan sejak awal balapan. “Strategi pada balapan tadi saya mencoba untuk bisa meninggalkan lawan sejak awal balapan mas, Alhamdulillah berhasil,”tambah Aditya Prakoso.

Selamat kepada Aditya Prakoso dan tim Astra Motor Racing Team Yogyakarta dengan torehan di musim balap 2018. | Luvo

Podium MP5 Grand Final Kejurnas Motoprix 2018
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Gadhuro Drag Bike 201M Pati Selatan 2018
Artikulli tjetërHasil MotoGP Valencia dan Klasemen Akhir 2018
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013