BalapMotor.Net – Marc Marquez menempati posisi ke-10 tercepat pada latihan bebas hari pertama Kejuaraan Dunia MotoGP yang berlangsung di sirkuit Silverstone, Inggris. Ia berhak menuju Q2.
Pembalap Gresini Racing itu pun mengakui belum bisa tampil maksimal. Bahkan saat free practice satu ia terjatuh. Namun tidak ada cidera bagi juara dunia delapan kali itu.
“Lapangan yang panjang dengan tikungan yang sangat cepat. Kalau sedikit tersandung di sini, perbedaan setelah satu lap sangat besar. Saya ingin mendorong ban hingga batasnya, dan kecelakaan adalah konsekuensinya,” kata Marc.
Nah, salah satu kebiasaan Marc adalah mengikuti pembalap lain. Seperti kemarin saat mengekor Jorge Martin yang menjadi pembalap tercepat. Hal ini membuatnya kerap mendapatkan kritik. Namun, Marc membela dirinya.
“Saya keluar dari pitlane di belakang Aleix, tapi dia tidak mendorong. Lalu Martin datang dan aku mengikutinya. Tapi itu bukan rencana awalku. Kita semua berada dalam kompetisi. Untuk mendapatkan hasil maksimal, Anda harus menemukan cara terbaik untuk diri Anda sendiri.” jelasnya dilansir dari speedweek. (***)