Dovizioso Siap Hadapi Balapan di Austria Akhir Pekan Ini, Jalani Misi Berat

dovizioso-siap-hadapi-balapan-di-austria-akhir-pekan-ini-jalani-misi-berat
Andrea Dovizioso jalani misi berat di MotoGP Austria | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Dovizioso siap hadapi balapan di Austria yang berlangsung akhir pekan ini (12/8), setelah mengklaim kemenangan pertama di MotoGP 2018 saat balapan di Ceko, Dovi berada dalam kondisi terbaik dan siap kembali meraih kemenangan di sini seperti apa yang ia lakukan di musim lalu.

Di sisi lain, Dovi mengatakan sulit untuk mengejar ketertinggalan selisih poin dari Marquez, karena cukup jauh dan performa pembalap Repsol Honda ini luar biasa. Dovi yang di awal musim menjadi favorit untuk bisa meraih gelar juara dunia kini harus merevisi keras soal targetnya di musim ini.

NHKhelm

Dovi lebih lanjut mengatakan dirinya akan fokus untuk hadapi balapan di mana ia menang dramatis, dan tentunya di paruh kedua ini siap habis-habisan dan memaksimal GP18 di setiap balapan, karena segalanya masih mungkin terjadi.

“Saya percaya untuk bisa mengejar ketertinggalan poin dari Marquez itu sulit. Kondisi saat ini memang sedang bagus, tapi sebelum kami benar-benar baik di semua area maka tentunya akan sulit mengejar selisih point yang banyak dari Marquez,” ujar Dovizioso.

“Kita lihat Marquez dalam situasi sulit masih bisa meraih podium, jadi ini dipastikan sulit. Saya tahu segalanya di MotoGP masih mungkin terjadi sehingga kami harus terus perkuat mental dan bertarung hingga akhir, saya akan lebih fokus menghadapi kejuaraan,” tambahnya.

Dovizioso membantah bahwa ada tekanan di awal musim dan dengan hasil tiga kali gagal finish membuat dirinya sedikit frustasi serta tekanan yang datang lebih besar, penampilan baiknya di musim lalu membuat Dovi di bebani ekspektasi tinggi, meski belum mampu meraih hasil maksimal di paruh pertama, namun pendekatan itu tak akan berubah di paruh kedua musim ini.

“Di awal musim dengan tekanan tinggi karena hasil yang diraih musim kemarin, kami merasa baik. Saya berpikir itu tidak jadi masalah. Kami tidak akan mengubah kedekatan kami menghadapi balapan akhir pekan ini, mencoba terus bekerja di balapan. Di Brno kami memiliki kesempatan untuk terus bekerja dengan baik dan mencoba terus di jalurnya,” papar Dovizioso. [DK]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakMaverick Vinales dan Ramon Forcada Sudah Akur, Siap Meraih Hasil Maksimal di MotoGP Austria
Artikulli tjetërGIIAS 2018: Suzuki Suguhkan Program Menarik, Banyak Untungnya!
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.