Andalkan Tiga Mekanik, Yayank Erlando Siap Tarung di Event Lanud Tabing Padang Akhir Pekan Ini

Andalkan Tiga Mekanik, Yayank Erlando Siap Tarung di Event Lanud Tabing Padang Akhir Pekan Ini
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Gelaran Khaylila Open Road Race Championship bakal tersaji di Sirkuit Lanud Sulthan Sjahrir, Padang, Sumatera Barat (5/8). Acara yang berlangsung dalam sehari ini merupakan event yang ditunggu oleh para pembalap-pembalap terbaik Sumbar.

Salah satunya adalah Yayank Erlando, pembalap senior yang langganan juara di Provinsi urang awak ini. Nah, guna mengikuti gelaran tersebut Yayank sudah mempersiapkan diri se-matang mungkin, guna capai target juara umum.

NHKhelm

Pembalap asal Payakumbuh ini akan turun di lima kelas kategori open. Kelas tersebut wajib diikuti untuk persaingan Juara Umum (JU). Poin JU pun akan diambil dari kelas MP1, Sport STD s/d 155cc terbuka, matic STD 130cc terbuka, bebek 2T Underbone s/d 130cc terbuka dan bebek 2T STD s/d 125cc terbuka.

Andalkan Tiga Mekanik, Yayank Erlando Siap Tarung di Event Lanud Tabing Padang Akhir Pekan Ini
Matic 130cc

“Saya akan turun di event Khaylila open race akhir pekan ini, untuk persiapan kita sudah matang, saya akan turun di lima kelas terbuka. Nah lima kelas tersebut kelas wajib poin untuk peroleh juara umum, Insyallah kita dan tim punya target JU, semoga di lancarkan,” ucap Yayank Erlando.

Siap Andalkan Pacuan Tiga Mekanik Berbeda

Selain itu, ayah satu anak ini akan andalkan pacuan dari tiga mekanik yang berbeda di lima kelas tersebut. Tiga tunner ini juga pernah sukses antar kan dirinya borong piala di MP Bangkinang Juli lalu.

Andalkan Tiga Mekanik, Yayank Erlando Siap Tarung di Event Lanud Tabing Padang Akhir Pekan Ini
Bebek Goreng

Ada nama Budi Uncleicha yang sudah terbukti untuk pacuan Yamaha 125z di kelas underbone. Sementara pacuan di kelas matic ada nama tunner Kocen dari Yaya motor Bulek RKN RT. Untuk 2T alias bebek goreng dan MP1 juga tak lepas dari racikan sempurna Om Ben dari Brian Motor. Tiga tunner ini siap meramu settingan terbaik untuk dirinya nanti.

“Alhamdulillah berkaca dari hasil di MP bangkinang Juli lalu, untuk gelaran balap akhir pekan ini saya akan kembali andalankan pacuan tiga mekanik tersebut untuk tarung di lima kelas,” pungkas Yayank Erlando yang terpantau rajin turun dalam kejurda balap Sumbar. | A2M

Andalkan Tiga Mekanik, Yayank Erlando Siap Tarung di Event Lanud Tabing Padang Akhir Pekan Ini
Yayank Erlando
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakMotoprix Tasikmalaya 2018 : Lokal Hero Afridza Syach Perkuat Line Up Seeded ART Yogyakarta
Artikulli tjetërTurun di Malang, Jawara Sulawesi Handy Tuahatu Lanjut Turun di Motoprix Tasikmalaya 2018
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.