BalapMotor.Net – Putaran kedua Kratingdaeng Supercrosser The Ultimate Dirtwar Kejurnas Powertrack Indonesian Dirtbike Internasional Championship 2018 akan berlangsung pada akhir pekan ini, di sirkuit Sikidang, Dieng, Banjarnegara, Jateng (21-22 Juli).
Setelah beberapa waktu yang lalu heboh dengan 2 seri MXGP di Pangkal Pinang dan BSB Mijen, Semarang, pastinya pecinta balap garuk tanah selanjutnya akan terpusat di Kejurnas Powertrack ini.
Beberapa crosser dan grasstracker bahkan sudah mencoba sirkuit yang terletak tidak jauh dari kawah Sikidang. Terpantau dari medsos, mereka melahap sirkuit meski dalam kondisi sedikit berkabut.
Pastinya adaptasi awal jadi tujuan mereka demi meraih hasil sebaik mungkin. Selain soal sirkuit, juga soal cuaca dan suhu udara dimana Dieng akhir-akhir ini sering mencapai suhu dibawah 10 derajat celcius.
So, benar-benar akan menjadi tantangan berat bagi petarung baik di kelas kejurnas powertrack maupun kejurnas motocross. Bisa jadi, crosser Bule akan lebih diuntungkan dengan kondisi suhu di Dieng nanti.
Yuk, balap sambil berekreasi! | Yugo