BalapMotor.Net – Pada gelaran Yamaha Cup Race (YCR) Seri 2 yang berlangsung di sirkuit Pantai Pasir Panjang-Singkawang, Kalimantan Barat (21-22/4) terbukti mampu menarik cukup banyak starter. Tercatat ada 171 starter yang terdaftar pada gelaran ini.
Menariknya disini adalah dimana animo para anak komunitas di Kalimantan Barat yang ikut meramaikan gelaran YCR Singkawang 2018. Dalam konteks ini, tidak hanya kelas Aerox 155 Cup Community yang memang dihadirkan untuk semua seri Yamaha Cup Race 2018.
Selain itu, di Yamaha Cup Race 2018 Singkawang Kalbar, ada kategori Sport 250 cc Community dan Sport 2 Tak s/d 135 cc Open yang notabene didominasi pengguna Yamaha YZF-R25 dan Yamaha RX King.
Beberapa perwakilan klub yang mengikuti gelaran ini seperti Diantaranya, hadir para pembalap dari komunitas YROI, YNCI, YAWB, XWBL, R15 West, Byonic dan MTWB. Mengenai antusiasme ini, bos balapnya Yamaha Indonesia memberikan pendapatnya.
“Animo komunitas disini sangat tinggi. Mereka senang dengan sajian balapan Aerox 155 ataupun R25 dan Sport 2 Tak 135 cc. Kita berupaya mengapresiasi komunitas di berbagai daerah. Konsep edukasi yang kita hadirkan di Yamaha Sunday Race 2018 Sentul menjadi acuan untuk YCR 2018,“ terang M Abidin, General Manager After Sales & Motor Sports PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang hadir langsung di YCR 2018 Singkawang.
“Jadi selain kompetisi Aerox 155, maka untuk supporting class yang juga melibatkan komunitas, ini ditentukan oleh pihak main-dealer karena memang setiap daerah punya karakter sehubungan kelas apa yang paling ramai. Seperti R25 disini sudah ada dalam balap skala kejurda,” tambah M Abidin yang melihat langsung aksi para anak komunitas tersebut tentunya.| YRI/Luvo