BalapMotor.Net – Kelas kedua yang disajikan dalam race final Kejurnas Pirelli Motoprix Region II putaran 1 yang berlangsung di trek Gor Satria Purwokerto yakni MP2 (bebek 4T TU 125cc).
Ini kelas yang berisi pebalap seeded terbaik di Indonesia. Dari hasil QTT hari Sabtu kemarin menempatkan Wilman Hammer di gird terdepan. Sementara mantan rekannya Dicky Ersa tepat di belakangnya pada gird ke-2.
Jalannya race pun sesuai prediksi. Dicky (ART Jogjakarta) langsung memimpin pada R1, diikuti Willy andalan (Yamaha Bahtera Racing). Cukup 1 lap saja mereka berdua langsung meninggalkan pebalap lainnya.
Persaingan diantara keduanya cukup sengit pada awal hingga pertengahan balapan. Mereka silih berganti memimpin untuk menjadi yang terbaik. Namun kali ini pebalap Sulawesi mampu tampil lebih superior atas mantan rekannya yang asli Kalimantan.
Pada akhirnya gap semakin menjauh antara Dicky dan Willy. Hingga bendera finis berkibar, Willy yang menggunakan ban IRC dan Helm NHK tak terbendung untuk menjadi juara. Dicky Ersa tetap berada pada posisi 2 dan debutan Hendra ‘Eeng’ Rusadi yang juga rekan ssatu tim Hammer melengkapi 3 podium terbaik.
“Awal balapan saya coba bersabar untuk melihat pergerakan lawan. Apa lagi Dicky langsung memimpin pada R1. Saya hanya mengikuti Dicky dulu agar posisi belakang semakin menjauh. Setelah itu saya coba lawan Dicky dan Alhamdulillah juara,” ujar Wilman Hammer pada penulis sebelum naik ke podium.
Nah, bagaimana komentar sang bos Novi Endaryono? “Hasil ini, Alhamdulillah!” singkatnya dengan penuh suka cita. | Yugo