Hasil Race 1 ARRC Thailand 2018 : Pembalap Indonesia Mantap

Pertarungan jelang garis finish kelas AP150 | Foto : ARRC
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Penampilan para pembalap Indonesia dalam gelaran perdana Asia Road Racing Championship (ARRC) 2018 yang berlangsung di sirkuit Chang Internasional, Buriram-Thailand pada 3 Maret 2018 begitu mantap.

Para pembalap Indonesia mampu memberikan perlawanan pada semua kelas pada gelaran ini. Hasilnya, pembalap Indonesia mampu bertengger di posisi 5 besar pada semua kelasnya.

NHKhelm

Bahkan di kelas UB150 dan AP250, para pembalap Indonesia juga sempat memimpin race dan berpeluang juara. Meskipun demikian, Wahyu Aji Trilaksana dari tim Yamaha Racing Indonesia mampu bertengger di posisi ketiga kelas UB150.

Sementara itu, pada kelas AP250 Mario Suryo Aji juga bisa bertengger di posisi runner up disusul rekan setimnya di AHRT yaitu Rheza Danica. Rafid Topan Sucipto dari tim Yamaha Yamalube KYT TJM WR Super Battery juga bisa finish di posisi 5 besar.

Pada kelas tertinggi Supersport 600cc, HA Yudhistira mampu juga berada di posisi kelima. Pembalap dari tim Manual Tech KYT Kawasaki Racing ini menjadi wakil Indonesia di lima besar kelas tersebut. | luvo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Moto 1 Kejurnas Grasstrack & Indiel Series Gedongsongo 2018
Artikulli tjetërHasil Kualifkasi Kejurnas Motoprix Singkawang 3 Maret 2018
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013