BalapMotor.Net – Pembalap Yamaha Movistar Valentino Rossi terkejut dengan penampilan Yamaha yang inkosisten pada musim ini. Yamaha lagi-lagi tak mampu bersaing di barisan depan, setelah dalam kondisi basah hanya mampu tempati urutan kesembilan (Rossi) dan kesebelas (Vinales) saat sesi kualifikasi.
Rossi mengakui ini agak aneh buat Yamaha, yang di GP Assen mampu jadi pemenang meski kondisinya juga basah. “Di sini di Sachsenring, seperti yang terjadi beberapa kali tahun ini, kami memiliki perasaan yang sangat berbeda dari satu trek ke trek yang lain baik dengan motor terutama dengan ban,” kata Rossi.
Sejumlah perbaikan telah dilakukan Yamaha pabrikan, seperti dengan menghadirkan chasis baru, namun Rossi tetap berjuang keras untuk mengeluarkan potensi motornya. Berbeda dengan Zarco dan Folger yang gunakan setting motor lama, penampilan sang rookie ini lebih menjanjikan, meski kurangnya pengalaman menjadi faktor utama Zarco dan Folger seringkali buat kesalahan dan belum mampu tampi; konsisten.
“Hari ini kita perbaiki banyak hal dan soal kecepatan saya tidak jauh dari orang-orang. Sayangnya saat basah saya lebih berjuang, dan saya merasa lebih lambat dibandingkan dengan Ducati dan Honda,” tambah Rossi.
Elektronik Tak Berfungsi Dengan Baik
Vinales agak kecewa dengan sesi kualifikasi GP Sachsenring, cukup cepat di awal, namun pada akhirnya Vinales kehilangan akselerasi yang membuat catatan waktunya melambat. “Saya lakukan beberapa putaran di belakang Dani, motor kami sangat kuat pada bagian depan, pengereman dan saat memasuki tikungan, tetapi saat coba membuka gas, kami kehilangan banyak,” kata Vinales.
Maverick Vinales mengharapkan perbaikan jelang balapan nanti, apalagi kondisi cuaca yang tak menentu di GP Sachsenring berpengaruh. Masalahnya juga terdapat pada elektronik yang tidak bekerja dengan baik di motor, terutama saat kondisi hujan.
“Motor tidak bisa dikendalikan. Terutama dari nol sampai 100, motor kami sangat lamban. Ini sangat aneh karena di tempat kering itu benar-benar normal. Ini adalah masalah yang kita miliki dan kita harus menyelesaikannya. Elektronika tidak bekerja dengan baik di motor, jadi kami harus menyelesaikannya,” tambah Vinales. [Deni]