BalapMotor.Net – Akhir pekan ini (1-2/7), Kejurnas Motoprix Region 1 Sumatera 2017 akan masuk pada putaran ke-4. Setelah Bengkulu, Batam dan Jambi kini Riau yang menjadi tuan rumah gelaran balap motor paling bergengsi di Sumatera ini.
Sirkuit Permanen Sport Center Bangkinang, Riau akan menjadi saksi kehandalan skill dari para peserta Kejurnas Motoprix Sumatera. Sebagai pembalap tuan rumah, ternyata Dimas “Topo” Aditya ini menunjukan skill terbaiknya pada gelaran ini.
Pada balapan kali ini, ternyata Dimas tidak lagi memacu motor Honda dari tim Honda KitaKita seperti pada beberapa seri awal. Kali ini Dimas akan memacu Yamaha MX dan Z1 dari tim CV Sahabat Muda By Ardian Motor.
“Target saya disini juara mas. Saya akan berusaha maksimal untuk tidak mengencewakan sponsor dan penonton di sirkuit. Mulai seri ini saya tidak lagi balap dengan Honda dan kembali memacu motor Yamaha. Saya bergabung bersama tim CV Sahabat Muda By Ardian Motor Jambi.” terang Dimas Topo saat dihubungi penulis siang tadi.
Tim tersebut adalah tim asal Jambi yang sebelumnya sudah malang melintang di arena balap wilayah Jambi dan sekitarnya.Bersama Dimas Topo, tim ini akan mencoba peruntukan pada balapan Kejurnas Motoprix.
Lebih Optimis di MP2
Optimisme Dimas cukup tinggi pada laga kandangnya kali ini. Pembalap yang juga lancar berbahasa Jawa ini cukup optimis terutama pada kelas MP2, apalagi motor yang dipacunya merupakan motor eks tim Jawa yaitu tim Kedung Mulyo yang digarap oleh Gendut GDT Racing.
“Untuk motornya saya sangat optimis mampu bawa saya menjadi juara mas, terutama di MP2. Motor Z1 ini merupakan motor eks tim Kedung Mulyo yang digarap GDT. Untuk MP1 masih perlu riset, namun saya tetap akan berusaha semaksimal mungkin,” optimis Dimas. | Luvo