Nakami Vidi Makarim, Croser Cilik Berbakat Asal Nusa Tenggara Barat

Nakami Vidi Makarim, Croser Cilik Berbakat Asal Nusa Tenggara Barat
Nakami, saat beraksi di Kejurnas Motocross seri 3 (Solo)
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Bushido Boy, julukan dari Nakami merupakan pembalap asal Lombok, NTB yang berkiprah dalam Kejurnas Motocross. Naka panggilan lainya bertarung di kelas SE 85cc. Untuk tahun 2017, Naka adalah Rookie di kelas 85cc ini.

Sebelumnya, tahun 2016 Naka adalah juara juara Nasional kelas SE 65cc. Kini sampai putaran ke-empat Kejurnas Motocross 2017, Naka menjadi pemimpin klasemen semantara di kelas 85cc. Tentu torehan yang luar biasa bagi crosser yang baru naik level. Terlebih, antara motor 65cc dan 85cc sangat jauh berbeda.

NHKhelm

Putra dari pasangan Yunisar Untarto dan Dina Maulaniwati meniti karirnya dalam ajang extrim sekitar 4 tahun lalu. Perjalanan dari “Bushido Boy” ini tak mulus, banyak rintangan yang harus dilalui. Patah tulang dibeberapa bagian tubuh pernah ia alami. Namun seperti julukananya, Bushido yang artinya pejuang yang tak kenal menyerah. Ia tetap berjuang untuk berprestasi.

Nakami Vidi Makarim, Croser Cilik Berbakat Asal Nusa Tenggara Barat
Prestasinya sampai Mancanegara
Tampil Di FIM Asia Motocross Championship 2017

Lebih istimewa, Nakami pernah membawa nama Indonesia di Pentas Internasional. Bocah yang masih duduk di bangku SMP ini pada akhir Maret lalu mengikuti ajang FIM Asia Motocross Championship 2017 yang berlangsung di Trengganu, Malaysia.

“Di Malaysia, dia (Nakami) berhasil raih podium ke-empat. Hasil yang bagus buat pengalamannya. Terlebih saat berangkat ke Malaysia tak ada persiapan khusus. Juga dengan motor 85cc yang baru tahun ini Nakami gunakan.” Ujar Yunisar Untarto, sang Ayah yang selalu menemani dan memberi semangat pada Nakami.

Nakami Vidi Makarim, Croser Cilik Berbakat Asal Nusa Tenggara Barat
Nakami baru saja merayakan ulang tahun yang ke-13 pada senin, 29 Mei kemarin

Tentu hasil yang sangat positif untuk kiprah membalapnya. “Semoga tahun ini bisa kembali menjadi juara nasional om. Dengan berprestasi, selain membanggakan orang tua, daerah juga bangsa dan Negara.” Ungkap Nakami, saat Kejurnas Motocross putaran ke-empat di Purbalingga.

Oh ya, Nakami adalah kelahiran 29 Mei 2004. So, selamat ulang tahun yang ke-13 ya. Semoga lebih berprestasi lagi untuk kedepanya. Tercapai impiannya dan tentu bisa membanggakan Nusa Bangsa. #MariBerprestasi | @yugo.aolNakami Vidi Makarim, Croser Cilik Berbakat Asal Nusa Tenggara BaratNakami Vidi Makarim, Croser Cilik Berbakat Asal Nusa Tenggara Barat

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakNinja FS Putra HK33 Babahe Racing, Joki Pemula Best Time Setting 7.1 Detik
Artikulli tjetërARRC Suzuka 2017 : HA Yudhistira Target Podium, Fokus Konsisten di Setiap Lap
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.