BalapMotor.Net – Anggi Setiawan tunjukan kualitas terbaiknya pada hari terakhir kegiatan Yamaha VR46 Riders Academy The Master Camp 3. Anggi menjadi yang terbaik dalam latihan flat-track yang dilakukan untuk ketiga kalinya. Tentu saja di trek miliknya Valentino Rossi, VR46 Motor Ranch di Tavullia, Italia.
Lebih menarik, di sesi ini dilakukan 4 tahap balapn. Jadi betul-betul fokus mengasah dan meningkatkan teknik serta skill pembalap. Pertama, adalah latihan bebas dahulu selama 30 menit. Kemudian yang kedua dilakukan balapan sebagai race pertama.
Saat race awal yang wajib melahap 4 lap, pembalap kebanggaan Indonesia, Anggi Setiawan berhasil finish di posisi runner-up atau kedua. Dalam hal ini, menyangkut sistem poin per- race yaitu 6, 4, 3, 2, 1, 0. Jadi Anggi yang ada di urutan kedua pada race pertama, tentunya mendapat poin 4.
Tahap ketiga adalah race kedua flat-track yang mana dilakukan perubahan posisi start. Ketiga pebalap terdepan ada di grid belakang. Di race 2 ini, Anggi dapat menjadi yang terbaik dengan finis terdepan sehingga mendapat poin 6 dan total mengumpulkan 10 poin.
Penentuan Juara Pada Tahap Ke-4
Untuk yang keempat disebut dengan sistem Americana, yaitu race sebanyak 7 lap yang notabene dibagi menjadi 3 tahapan dengan sistem eliminasi. Bagian pertama tersaji 2 lap dan bagi yang finish ke-5 dan ke-6 tereliminasi atau gugur. Bagian kedua, juga dengan menu 2 lap dan posisi ke-3 dan ke-4 yang tereliminasi.
Pada akhirnya, kembali Anggi Setiawan yang masih berusia 18 tahun dapat menjadi yang terbaik. Tambahan poin 6 menjadi kesuksesan Anggi dengan total mengumpulkan nilai 16 poin. Rider binaan Yamaha Indonesia ini merebut podium juara flat-track di VR46 Motor Ranch. Alhasil, prestasi racer asal Palu, Sulawesi Tengah ini patut diapresiasi dan tentu menjadi kebanggan bagi Indonesia. | Tim