Kejurnas Motocross (MX) Seri 3 Digelar Di Solo, Jateng 15-16 April 2017

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Event garuk tanah paling bergengsi, Kejurnas Motocross 2017 akan mampir di Kota Solo, Jateng (14-15 April). Seri pertama dan kedua telah sukses digelar di Yogyakarta dan Pandeglang, Banten. Sementara seri ke-3 rencana akan dihelat di Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Akan tetapi ketidaksiapan pelaksanaan membuat acara batal terlaksana.

Dengan batalnya Kalimantan Selatan menggelar acara, membuat IMI Jateng mengambil alih seri ke-3 ini. Mariachi Production sebagai penyelenggara memilih Sirkuit Goro Assalam yang memang sudah menjadi langganan menghelat event besar. Ini sirkuit permanen dan juga kerap jadi andalan untuk sarana latihan.Kejurnas Motocross (MX) Seri 3 Digelar Di Solo, Jateng 15-16 April 2017

NHKhelm

Lebih menarik, rencana event yang diadakan pada hari Jumat dan Sabtu ini akan digelar pada malam hari. Walaupun masih pro dan kontra, tapi kesiapan dan tekad dari panitia sudah bulat. Cuaca yang kurang bersahabat pada akhir-akhir ini memang menjadi alasan beberapa kalangan.

Bisa dimaklumi, sirkuit tanah dengan guyuran hujan akan membuat jalannya lomba menjadi berbahaya. Apa lagi bila sirkuit menjadi lumpur. Walaupun pihak panitia menyediakan penerangan yang baik, tapi dengan kondisi malam hari, tentu akan membuat pandangan dari pembalap jauh dari kata maksimal. Itu kalau hujan, kan tak salah kita bicara jeleknya dulu.

Akan tetapi, dengan presepsi yang berbeda-beda dan dengan berbagai alasan tak lantas membuat semua pihak harus kecewa. Harapan tentu event tetap terlaksana. Apa lagi dengan title Kejurnas Motocross yang seyogyanya sangat dinantikan masyarakat, terutama Solo, Kartasrura dan sekitarnya. Jangan sampai event kembali batal karena ketidak cocokan dari berbagai kalangan. Siang Malam Gass! | @yugo.aol

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakM Fadli & Rafid Topan Berikan Komentar Mengenai Ban IRC RMC 810
Artikulli tjetërMasih Fokus Bina Pemula, Tim Honda Golden Diperkuat Total 8 Pembalap Pemula di 2017
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.