Tim Arya 117 Motorsport Rombak Skuad di Musim Depan, Sudah Ujicoba Pembalap di HDC Purwokerto

Aksi Maruli Landean pembalap Arya 117 di musim depan di Final HDC Purwokerto
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tim Arya 117 Motorsport atau saat ini bertitel Kawahara Abirawa Jasti Putra Arya 117 IRC NHK RC3 di musim depan bakalan mengalami perombakan. Perombakan ini tidak hanya skuad pembalapnya saja namun juga mekaniknya.

Tim asal Gunung Kidul ini di musim depan bakalan fokus di Honda dan untuk urusan mesin akan ditangani langsung oleh P’Ndut Pusaka. “ Kita di musim depan akan fokus dengan motor Honda, mudah-mudahan dapat support menjadi tim pabrikan Honda. Untuk mesin sendiri di musim depan kita akan ada perubahan mekanik. Tahun depan kita akan bersama P’Ndut Pusaka,” ujar Martin Ariwibowo alias Martin CP juragan dari Arya 117 Motorsport  yang masih muda ini.

NHKhelm

Untuk pembalapnya sendiri di musim depan juga akan mengalami perubahan. Tim asal Gunung Kidul ini tetap akan fokus untuk membina pembalap belia. “ Di musim depan kita akan tetap fokus untuk membina pembalap belia mas. Sementara ini yang sudah fix adalah Ary Nugroho asal Kalimantan di pemula A, lalu pemula B ada Maruli Landean asal Jambi serta Ahmad Ramdani asal Kalimantan. Kemungkinan akan ada tambahan Bima FA asal Batam yang saat ini masih negosiasi,” tambah Martin CP.

Martin CP Owner tim dan Marulli Landean
Martin CP Owner tim dan Marulli Landean

Mengenai pembinaan pembalap muda, Martin CP mengatakan kalau timnya sudah bisa menciptakan pembalap handal. Martin CP sendiri mencontohkan ada beberapa pembalap yang pernah bersamanya. “ Kalau untuk pembinaan sendiri, ada beberapa pembalap yang dulu bersama saya dan saat ini cukup berprestas. Contohnya Wahyu Nugraha, Abidzia, Tri Agung SP dan Rio Andrian serta Buldok. Untuk kedepanya saya berkeinginan untuk tidak ganti-ganti pembalap lagi mas,” ungkap Martin CP yang mantan pembalap ini.

Perlu ditambahin nih, di final Honda Dream Cup 2016 yang berlangsung di Purwokerto pada akhir pekan lalu (27/11) tim ini sudah mencoba salah satu pembalapnya. Maruli Landean yang merupakan juara pemula B Sumatera ini sudah turun di gelaran tersebut. Untuk hasilnya sendiri sudah cukup lumayan karena Maruli mampu naik podium ketiga di kelas HDC7. So, kita tunggu saja sepak terjang dari tim Arya 117 Motorsport di musim depan. [luvo]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakGaleri Foto Grand Final Kejurnas Drag Bike 27 November 2016
Artikulli tjetërAda 15 Kelas Lokal Dan Open di Road Race Pandeglang Akhir Pekan Ini
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013