GDS On Throttle Drag Bike Klaten, Kontes Modif Dan Safety Gear Patut di Contoh

GDS On Throttle Drag Bike Klaten, Kontes Modif Dan Safety Gear Patut di Contoh
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Ada yang berbeda di gelaran GDS On Throttle Drag Bike 2016 yang berlangsung kemarin (4/9) di sirkuit GDS, Klaten.Di gelaran ini selain melombakan belasan kelas drag bike, juga memberikan penghargaan untuk motor dengan desain terbaik alias kontes modif. Selain itu juga penyelenggara dalam hal ini yaitu GDS Racing Organizer juga memberikan penghargaan kepada pembalap dengan perlengkapan safety gear paling aman.

Tentu saja dengan adanya ini nantinya para peserta bakalan berusaha untuk mempermanis motor mereka, jadi tidak hanya kencang saja.Dengan berbagai penilaian, Oni KC selaku pemberi nilai menobatkan motor Kawasaki Ninja frame std dari tim Ting-Ting Speed Shop menjadi motor dengan tampilan terbaik.

NHKhelm
Ninja Ting-Ting Speed Shop jadi motor dengan tampilan terbaik
Ninja Ting-Ting Speed Shop jadi motor dengan tampilan terbaik

” Saya cukup senang dengan penghargaan ini, kita memang dari awal sudah mempermanis motor ini, jadi bukan sengaja buat kontes. Dengan adanya kontes di event drag seperti ini tentunya membuat para peserta nantinya tidak hanya memikirkan motornya kencang saja, namun juga tampilanya.” tutur Si Mbah salah satu kru dari tim asal Solo ini.

Sementara itu untuk penghargaan safety gear terbaik diraih oleh Monita PW. Monita PW yang di gelaran ini turun menggunakan wearpack full dianggap sebagai peserta dengan safety tertinggi. Penghargaan ini tentunya agar nantinya para peserta drag bike yang saat ini kurang memperdulikan perangkat keselamatanya jadi mau untuk memakai perlengkapan balap yang safety.

Oni KC memberikan penghargaan kepada Monita PW
Oni KC memberikan penghargaan kepada Monita PW

“Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada para pembalap. Para pembalap drag saat ini sepertinya tidak terlalu memperdulikan faktor keselamatan mereka, padahal ini kan olahraga yang ekstrim. ” tutur Oni KC yang mempunyai dandanan yang khas ini. Pastinya sangat bagus nih buat di contoh penyelenggara lainya. [ luvo ]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSalah Pilih Ban Jadi Alasan Marquez Gagal Podium di GP Inggris
Artikulli tjetërMerasa Lebih Pede, Dwi Batank Juara Umum dan Raih Best Time Event Drag Bike Klaten
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.