BalapMotor.Net – Walaupun ditempat lain kegiatan yang berbau balap motor ditunda kegiatanya dikarenakan menjelang pemilu 9 april 2014, tetapi ini tidak berlaku di Banjarnegara Jawa Tengah.
“kita bersyukur diberikan ijin untuk melaksanakan kejuaraan drag bike ini, walapun tadinya tempat yang direncanakan dikomplek alun-alun tapi akhirnya harus pindah tempat kedepan kampus politeknik banjarnegara ini” cetus salah satu dari panitia penyelenggara.
Alhasil lebih dari 500 starter ikut meramaikan Kejuaraan Drag Bike Piala Kapolres yang rencananya akan digelar selama 3 seri. Dari 23 kelas yang diperlombakan dibuka kelas bracket 9 detik yang akhir-akhir ini sering dibuka diberbagai drag bike championship, tercatat ada 37 starter mengikuti kelas ini.
Dari pengamatan reporter juga sudah mulai nampak dragbikers cewek ikut bertanding dengan kaum lelaki dalam memperebutkan juara,tetapi masih kebanyakan ikut kelas FU standar.
Suksesnya event ini tak luput dari penyelenggara yaitu serayu production yang juga menggandeng Club Motor Solo(CMS) dan berbagai pihak yang ikut campur tangan.
Penulis : Taufik | Foto : Taufik