BalapMotor.Net – Marc Marquez diragukan tampil pasca alami insiden di GP Austria, sang pembalap Spanyol harus mengalami cedara pada bahunya. Namun, demi terus nyaman berada di puncak klasemen membuat Marquez punya tekad untuk sembuh sebelum balapan di Brno akhir pekan ini.
Marquez mengalami cedera saat FP3 Red Bull Ring, cederanya di dapat saat berusaha menghindari kecelakaan dengan rekan setimnya Dani Pedrosa. Kejadian bermula, saat Marquez berusaha menghindari Pedrosa yang memperlambat motornya saat tikungan.
Marquez pun akhirnya tak bisa naik podium disini akibat cedera, namun tetap menampilkan balapan yang luar biasa dengan mampu finish di urutan kelima, berada di belakang Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi.
Setelah balapan di Red Bull Ring Marquez masih berada di puncak dengan keunggulan 43 poin atas Lorenzo, namun jika tak mau tergeser posisinya, Marquez harus segera bangkit di Brno, pembalap berusia 23 tahun ini harus mampu naik podium dengan kondisinya yang sedang cedera.
“Kami memiliki akhir pekan yang menantang di Austria dan telah melakukan yang terbaik yang kami bisa, kami telah mempertimbangkan semuanya secara matang, dan kami cukup tampil baik disana,” katanya.
“Cedera bahu tidak menganggu saya saat balapan tapi memang terasa sakit setelah itu, sehingga beberapa hari ini sebelum balapan di Brno ada baiknya digunakan untuk beristirahat, Brno adalah salah satu sirkuit favorit saya. Kami harus fokus dan mampu kembali naik podium,” kata pembalap Spanyol.
Walau diragukan tampil karena kondisinya, Marquez boleh dibilang salah satu pembalap yang sukses ketika balapan di Brno dengan berhasil keluar jadi jawara saat musim 2013, dan di musim lalu dirinya berhasil keluar sebagai runner up. [Deni]