Honda Kawahara Sukses Raih Banyak Podium Di HDC Cimahi 2016

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pada gelaran balap Honda Dream Cup (HDC) seri 2 yang berlangsung di sirkuit NP Brigif Cimahi Jawa barat, Tim Honda Kawahara FDR KYT NGK asuhan Jessy “Coq” Siswanto sukses mendulang podium. Adalah Wahyu Widodo pembalap dari tim asal DKI Jakarta ini yang paling sering tampil di podium.

Tak terkalahkan di HDC 1 sejak sesi Latihan, Kualifikasi dan hingga saat race, Wahyu Widodo sangat mendominasi. “Tips nya bermain dengan sabar dan penuh perhitungan dan tetap fokus” ujar Wahyu widodo yang telah di karuniai anak ke dua ini.

NHKhelm
IMG-20160725-WA0017
Wahyu Widodo jawara race 1 dan 2 HDC 1

Tak beda halnya dengan Wahyu Widodo, Boy Arbi Febri rekan 1 tim nya pun mampu tampil apik. Di HDC 1 Boy yang asli Pekanbaru finish ke -2  di race 2 di belakang rekan 1 tim nya Wahyu Widodo.

Andaikan tidak terkendala footstep patah di race 1 boy yakin bisa finish di urutan ke 3 di belakang Wahyu widodo dan Adli M Taufik. Sementara itu di kelas HDC 2, pada race 1 Boy finis di urutan 1 namun karena di anggap melakukan jumpt start boy pun di kenakan pinalti.

IMG-20160725-WA0019

” Kopling ku tak sengaja terlepas sehingga menyebabkan motor bergerak, dan saya coba berusaha untuk cepat dan jauh di depan hingga selisih 20 detik namun tidak bisa dan gagal naik podium, mohon maaf semua nya , ” ungkap Boy Arbi Febri.

Namun meski di race 1 gagal jadi jawara, di race 2 akhir nya Boy mampu jadi runner up di belakang Awhin Sanjaya yang “mencuri” posisi boy di tikungan terakhir lap akhit.

Boy Arbi Febri
Boy Arbi Febri

Selain para pembalap seeded dari tim Honda Kawahara FDR KYT NGK yang mampu mendulang podium, ada pula pemula hebat yang sanggup podium di 2 kelas berbeda yakni Aditya Yana finis di posisi 3 pada HDC 7 bebek 125 tune up pemula dan finis ke 2 di HDC 6 bebek 150 tune up pemula. Dengan hasil ini nampak nya Tim KAWAHARA bisa di bilang tim langganan juara pada gelaran HDC, mantap. [ ibnu ]

IMG-20160725-WA0020

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakMotoGP 2016: Melihat Perjalanan Aleix Espargaro Hingga Tengah Musim
Artikulli tjetërAkan Ada Balap MiniGP Di Seri 3 Scooter Grand Prix 2016
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.