BalapMotor.Net – Perkembangan teknologi di dunia otomotif memang sangat pesat, apalagi di dunia balap. Lihat saja timer dari kelas Satria FU Standar 150cc yang saat ini sudah menyetuh angka 8,3 bahkan 8,2 detik pada event Banjarnegara Drag Bike Championship lalu. Seperti yang kita tahu, kelas ini cenderung masih pasif akan persaingan antar mekanik, banyak tim yang sangat mempercayakan kuda besinya kepada Upik UJM Jogjakarta.
Upik sendiri bisa dibilang “maestro” nya FU Standar. Mengapa? Sampai saat ini belum ada karya dari mekanik lain yang bisa konsisten bersaing dengan karya-karya dari UJM. Kali ini hadir motor dari tim DK Speed Wonosobo, dimana motor pencetak 8,2 detik ini adalah hasil duet Upik dan M. Setaiawan mekanik dari DK Speed.
“Untuk urusan noken as kami percayakan pada Mas Upik, tapi untuk masalah mesin kami bikin sendiri mas”, ungkap M. Setiawan yang menargetkan motornya akan berlari di 8,0 detik !
Bagus Legowo (Purbalingga) sebagai eksekutor dari motor ini juga sedang tampil menakjubkan. Mengaku baru pernah membawa motor ini, Bagus Legowo tidak sempat melakukan setting, hanya “jajal” start saja di paddock.
“Startnya lembut alias ngga liar dan nafas agak panjang, jadi motor lebih nyaman banget buat dibawa”, ungkap Bagus Legowo yang juga menyabet banyak podium di kelas-kelas lokal karesidenan tersebut.
Mengadopsi piston custom berdiameter 63,5mm, kompresi pun ikut dikail menjadi 13:1. CDI mengandalkan Rextor ProDrag, Per Klep FXR dan Per Kopling Suzuki FL. Untuk urusan ratio, pada gigi 1(13/32) 2(16/29), 3 dan 4 std, 5(22/21) 6(24/20). Dengan ramuan tersebut, Bagus Legowo sanggup melesat di catatan waktu 8,284 detik. Dimana kondisi sirkuit kala itu juga kurang ideal, bisa dibayangkan jika kondisi sirkuit lebih baik, mungkin catatan waktu dari Bagus Legowo dapat lebih tajam lagi.
Pada posisi kedua sampai keempat dipenuhi oleh motor-motor dari UJM, seperti Mina Meubel Don’t Panic dan HB RC Evolution Star. Posisi mereka rata-rata berlari di timer 8,3 – 8,4 detik. Untuk lebih jelasnya, langsung saja klik HASIL. [ richard ]