BalapMotor.Net – Setelah pekan lalu gelaran kejurnas Motoprix seri 4 Region Sumatera yang di selenggarakan di Prov.Kepulauan Riau batal dipentas, Akhir pekan ini, ( 6-7/5 ) Kejurnas Motoprix Seri 5 Region Sumatera bakalan berlanjut kembali. Balapan terpanas diranah Sumatera ini akan akan dilaksanakan di Sirkuit Permanent Sport Centre Bangkinang, Jalan Panglima Khotib, Bangkinang Kota, Kampar.
Kabupaten Kampar telah mempersiapkan diri untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) MotoPrix Kampar seri 5 Region I Sumatera. Kesiapan ini juga sudah terlihat dari persiapan nya safety untuk sirkuit yang berkarakter high speed ini sudah jauh-jauh hari disiapkan karena pembalap di tuntut full power jadi kemananan setiap sudut sirkuit juga di tingkatkan di sirkuit ini, panitia juga bakal memberikan tontonan live streaming tentu saja ini bakal menarik karena balapan minggu ini bakal panas dan seru
’’Persiapan jauh-jauh hari sudah kita benah di segala sudut sirkuit agar balapan makin safety ini juga untuk menghindar terjadi nya insiden yang fatal, apa lagi balapan nanti persaingan bakal seru, dan menarik nya kita akan usahakan memberikan tontonan live steaming di sirkuit’’ujar Ramli Anova selaku ketua penyelenggara.
Kelas utama Seeded di predkisi bakal seru Nama besar pembalap seperti Agung Febri yang seri 1 bikin gebrakan dengan tim Yamaha Denas juga punya target di gelaran minggu besok, Agung sendiri minggu lalu sudah berada di bangkinang untuk uji coba motor di sirkuit ini.
’’Pekan lalu saya sudah uji coba motor di sini karena sirkuit nya berkarakter high speed jadi ketahanan mesin hingga suspensi harus teruji lebih dahulu sebelum balapan. Saya serta tim punya target di sirkuit ini untuk meraih poin maksimal, mudah-mudahan di balapan nanti bisa podium lagi’’ungkap Agung yang di jumpai reporter BalapMotor.Net di Banda Aceh beberapa waktu yang lalu.
Selain Agung Febri ada nama Ivon Nanda yang tergabung di tim Honda Kita-kita Medan yang saat ini memimpin poin tertinggi di kelas MP1 juga bakal di repotkan dengan aksi pembalap lain seperti Becky Novswananda Zefri Hadi, Tedy permana, renggi Lukmana, M.irvansyah Lubis, hingga Pembalap terbaik tuan rumah seperti Dimas aditia.
Pembalap tuan rumah Dimas Aditia yang tahun ini tergabung di tim Suhandi padang 88 yang sejak seri perdana Padang tampil apik hingga seri 3 jambi, dimas di prediksi kan bakal mengacam pembalap-pembalap dari luar Riau apalagi di ajang motoprix tahun lalu dimas sempat podium disirkuit kebanggaan masyarakat Riau ini, dimas di pastikan bakal turun di MP1 dengan motor injeksi MX king setelah beberapa seri masih mengunakan Yamaha Jupiter lawas
’’Tentu saja saya akan tampil sebaik mungkin karena saya tuan rumah di sini. Dan saya berharap motor MP1 saya (MX king) dapat di gunakan disirkuit Pon 2012 itu, untuk kelas MP2 poin saya juga masih bisa bertarung untuk juara Region, yang pasti nya saya akan berusaha memberikan yang terbaik di seri 5 ini ’ungkap Dimas yang di kenal ramah ini.
Selain nama-nama pembalap di atas Ada satu pembalap Sumatera lain nya yaitu Aditya Anugerah yang tahun ini balap di region 2 juga di pastikan bakalan tampil serta beradu cepat. Di sirkuit yang didesain dengan berbagai jenis tikungan ini, kebetulan Aditya lagi tidak ada jadwal balapan di region 2, Aditya sendiri akan membela tim Teqleck Padang di kelas MP2 waah bakal seru ini balapan nya. [ A2M ]