BalapMotor.Net – Pada sesi tes pramusim MotoGP Sepang II hari kedua, duo pembalap pabrikan Ducati mencoba perangkat lunak ( ECU ) versi Open Class. Memang sampai saat ini Ducati masih dibingungkan akan mengikuti kategori pabrikan atau Open class.
Rumor beralihnya Ducati dari pabrikan ke Open class memang sudah tersebar lama, namun baru pada hari kedua tes Sepang II (27/2) Andrea Dovisioso dan Cal Crutchlow mencoba untuk pertama kalinya. Untuk hasilnya memang belum sebagus versi pabrikan namun Ducati belum bisa mengambil keputusan. Namun batas waktu yang ditentukan memilih kelas Pabrikan atau Open sudah sangat dekat yaitu besok (28/2) dan kita tunggu saja.
” Perbedaan antara keduanya sangat sedikit, Traksi kontrol, dan anti Whellie sedikit lebih buruk dibanding versi pabrikan, namun tidak terlalu buruk.” Ungkap Dovisioso pada crash.net
Karena besok adalah hari terakhir pemilihan pengkategorian kelas yang di MotoGP, maka kita tunggu saja apakah dengan hasil yang lumayan tadi siang dengan spek pabrikan Ducati akan tetap di kategori pabrikan atau malah beralih ke open class.