Berdamai dengan Aprilia, Martin Siap Jalani Comeback yang Hebat

Jorge Martin | Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah tes Misano beberapa hari lalu, pemeriksaan medis dan dapat persetujuan dari dokter, Jorge Martin akhirnya bisa kembali mengendarai RS-GP pada Grand Prix Ceko pekan ini.

‎Tentunya ini menjadi hal yang sudah lama dinantikan. Apa lagi sebelumnya sang juara dunia terlibat masalah dengan Aprilia soal kontraknya yang dikabarkan akan berakhir lebih cepat.

NHKhelm

‎Namun, masa depan yang tidak menentu itu nampaknya mulai jelas. Mereka telah berdamai dan semua indikasi menunjukkan bahwa ia akan memenuhi kontraknya hingga akhir 2026.

Jorge Martin | Foto: MotoGP

‎”Saya tidak sabar untuk kembali membalap. Saya sangat senang momen ini akhirnya tiba,” ujar Jorge Martin yang absen dari lintasan sejak kecelakaan parah di Grand Prix Qatar.

‎”Bersama Aprilia, kami memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan, tetapi kami memiliki potensi besar untuk melakukannya dengan baik. Sekaranglah saatnya untuk mulai membangun dan menargetkan akhir musim yang hebat,” jelas Martinator. (**)

VND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSerbu Tiga Kelas! Ararauna Tanpa Target Special di Motoprix Subang!
Artikulli tjetërPrestasinya Terus Moncer, Farrel PZ Ucapkan Terima Kasih Kepada Bupati OKU Timur