BalapMotor.Net – Youngstar HJS Subur Jaya Kayla Lavida siap tampil all out pada Kejuaraan Matapanah Cup Race (MCR) 2025 yang akan berlangsung di sirkuit Boyolali, Jateng akhir pekan ini (26-27 April).
Tim asal Pamekasan, Madura itu akan turun di kelas-kelas bergengsi dengan tiga petarung. Formasinya cukup serem gaes, dengan dua novice dan satu expert. Siapa saja mereka?
“Expert main empat kelas mas bersama Hafid Pratama. Dia main kelas bebek goreng dua, dan Underbone 130cc serta 116cc. Novicenya ada Afil Sanjaya dan Azara Putra,” ungkap Alan selaku menager tim.
Untuk Afil sendiri memang dikontrak full seri oleh Youngstar. Dia main full kelas poin kategori Novice. Persiapan pun telah mereka lakukan demi menjaga tradisi podium di ajang MCR ini.
Menarik ditunggu, pastinya menanti debut FizR Underbone. Motor ini melengkapi Yamaha 125Z sebelumnya yang dikawal Ari V-Reinz. Selain itu, pacuan 4 tak baik MX-King maupun 5TP baru yang akan melakoni debutnya esok.
“Seperti biasa kita sudah lakukan persiapan dengan maksimal. Untuk Yamaha 125Z juga sudah di Yogyakarta. Semoga besok semua pembalap kita diberikan kelancaran dan hasil terbaik,” pungkas owner tim, Dayat Lavida. Gass.. (**)