Konsisten! Sumber Production Tetap Jadi Wadah Pecinta Balap di Bulan Ramadhan

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Sumber Production saat ini merupakan salah satu promotor atau penyelenggara balapan yang paling aktif di Jawa Barat bahkan bisa dikatakan di Indonesia.

Setiap bulannya, lebih dari dua gelaran diselenggarakan oleh Sumber Production yang dikomandoi oleh Pakde Sumber Agung Rizky ini. Termasuk juga saat bulan Ramadhan dan ini sudah berlangsung bertahun-tahun.

NHKhelm

Sumber Production tetap menggelar event balap demi mewadahi para pecinta balap agar bisa menyalurkan hobinya di event resmi. Hal ini terbukti pada gelaran Ramadhan Open Road Race Sumber Production yang digelar pada hari Sabtu (15/3) kemarin.

Pada balapan yang berlangsung di sirkuit NP Brigif 15 Kujang II Cimahi, hampir 300 starter memanaskan gelaran ini. Menariknya, selain terbuka untuk pembalap pro, event ini juga membuka kelas-kelas cornering dan juga ada satu kelas eksebisi untuk komunitas Suzuki Satria FU PSBC.

Baca Juga : Hasil Juara Ramadhan Open Road Race Sumber Production 2025

“Ini merupakan salah satu bukti konsistensi kami dalam menggelar Ramadhan Road Race. Daripada selama bulan puasa para pembalap hanya melakukan latihan, lebih baik kita adakan event balap sebagai bentuk apresiasi kepada mereka,” ujar Sandi Darozat, perwakilan dari Sumber Production.

Sandi Darozat

Perlu diketahui juga bahwa pada gelaran Ramadhan Open Road Race Sumber Production kemarin juga memperebutkan gelar juara umum pada tiga kategori yaitu JU 2 Tak Mix Rider, JU Pemula dan JU Pemula Corner.

Tambahan informasi, sepekan setelah gelaran road race, pada hari Sabtu depan (22/3) juga akan digelar event Ramadhan Drag Bike. Jadi setelah mewadahi pecinta balap road race, Sumber Production lanjut mewadahi pecinta kebut lurus, mantap Sumber Production!! (**)

 

VND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil dan Klasemen Sementara MotoGP, Moto2 dan Moto3 Tahun 2025
Artikulli tjetërTrabaz Community & IMI Sumsel Hadirkan Night Drag Bike 201M di Palembang, M Verdo Unjuk Gigi!
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013