BalapMotor.Net – Marc Marquez sukses meraih podium pertamanya di balapan panjang. Setelah finis kedua di MotoGP Jerez, Spanyol pekan kemarin. Pembalap Gresini itu tampil bagus dan sempat berduel sengit dengan Pecco Bagnaia.
Bahkan keduanya sempat bersenggolan, namun Marc Marquez kali ini bermain cerdas dan tidak mau memaksakan. Kalau mereka ngotot sampai akhir, kejadian di Portugal bisa saja terulang.
“Hari ini saya cukup pintar dan melepaskannya pada saat yang tepat, kalau tidak saya akan terjatuh, atau Pecco akan terjatuh, atau keduanya. Jadi saya tinggalkan saja posisinya, tapi saya mencetak 20 poin,” kata Marc Marquez.
Sekarang, motivasi juara dunia delapan kali itu semakin meningkat. Dia merasa sudah cukup nyetel dengan Desmosedici. Dan dia buktikan memiliki kecepatan yang sama dengan Bagnaia.
“Menyenangkan bisa bertarung melawan juara dunia dan benchmark Ducati. Sekali lagi, saya berada di levelnya dan saya bertarung melawannya, saya memiliki kecepatan untuk menyalipnya. Senang sekali bisa belajar darinya,” jelas Marquez dilansir dari gp-inside. (***)