BalapMotor.Net – Kabar baik dan sangat menggelegar datang dari Provinsi kepulauan Bangka Belitung, tepatnya di kampung laskar Pelangi Belitung terkhusus buat pecinta balap garuk tanah Grasstrack.
Yaps, Kejuaraan Piala Yuri Kemal Bersama Kasbiransyah Mantap88 BABEL Champions Grasstrack 2023 fix akan digelar akhir pekan ini pada hari sabtu dan minggu tanggal 11-12 November 2023 yang bertepat disirkuit Kematang Perri Cerucuk, Belitung.
Kenapa bisa dibilang menggelegar dan sensaional? gelaran balap motor garuk tanah ini akan merebutkan hadiah 1 unit mobil baru. H Kasbriansyah S.E.i,. M.H selaku promotor sekaligus ketua harian IMI Pemprov Babel memberikan hadiah tersebut hanya untuk satu putaran saja.
“Benar sekali mas, kita berikan hadiah utama yaitu 1 unit mobil baru untuk 1 kali putaran saja, hadiah tersebut untuk kategori pro open. Kita berikan hadiah tersebut agar menarik pembalap gtx dari luar untuk mengikuti balapan grasstrack di Bangka Belitung, dan berharap antusias balapan di sini lebih ramai lagi,” ungkap H kasbriansyah S.E.i,. M.H.
Selain 1 unit mobil baru untuk kategori kelas Pro open, juga akan diganjar uang tunai senilai 10 juta rupiah untuk juara umum ke-2 dan uang tunai 5 juta rupiah untuk juara umum ke-3. Sedangkan untuk kategori non Pro, Juara Umumnya diganjar 1 unit sepeda motor baru.
Total ada sebanyak 16 kelas yang akan digelar dengan hadiah podium yang tidak kaleng-kaleng guys, juara pertama 6 juta rupiah, juara kedua 5 juta rupiah, juara ketiga 4 juta rupiah, juara keempat 3 juta rupiah dan juara kelima 2 juta rupiah. Dan masih banyak hadiah lainnya yang besar, kalau diterusin tidak selesai nih penulis buat menulis artikelnya.
Tiket Penonton Grastis!
Yang paling menarik lagi, untuk tiket penonton gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun. “Kita sengaja gratiskan tiket masuknya, kita kemas balapan ini dengan sebagus dan semeriah mungkin tujuannya agar pecinta balapan di Bangka belitung dan sekitarnya bisa menikmati keadilan untuk semua kalangan bisa menonton balapan tanpa biaya,” tambahnya.
Wah tidak sabar pastinya nih akan gelaran tersebut, nama-nama besar pembalap dari jawa juga sudah konfirmasi kehadirannya. Pokoknya pantau terus ya di www.BalapMotor.Net karena penulis juga bakalan hadir langsung di gelaran tersebut. Salam gass pollll…… (Budy)