AM Fadly Bawa Yamaha R25 Pecah Telor Juara di Kejurnas Sport 250 MRS 2023

Aksi AM Fadly
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Andy Muhammad Fadly mampu membawa pabrikan Yamaha pecah telor juara di kelas Sport 250cc Kejurnas Mandalika Racing Series (MRS).

Pembalap asal Sengkang, Sulsel yang membela pasukan Yamaha Global Ondolomon Racing Team ini mampu memenangkan race 1 kelas Sport 250cc ronde final Kejurnas MRS 2023 yang baru saja berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok (28/10).

NHKhelm

Sepanjang perjalanan race, AM Fadly sendiri bersaing sengit dengan beberapa rider. Sebut saja Herjun AF (AHRT), Andi Gilang (ART Yogyakarta), MK Ramadhipa (AHRT)dan Galang Hendra (Yamaha Akai Jaya).

Podium Race 1 Sport 250 Final Kejurnas MRS, AM Fadly, Herjun AF dan Andi Gilang

Akhirnya, AM Fadly yang memacu Yamaha R25 garapan Robert Cong dan Kuro Ondolomon ini mampu unggul tipis dari Herjun. Mereka hanya terpaut 0.041 detik saja.

Kemenangan AM Fadly ini sendiri menjadi yang pertama kalinya bagi penunggang motor Yamaha R25 di ajang Kejurnas MRS.(**)

 

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakPerdana Tampil, Andi Gilang Juarai Race 1 Sport 150cc Final MRS 2023
Artikulli tjetërHasil Race 1 Final Kejurnas Mandalika Racing Series 2023
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013