BalapMotor.Net – Duet pembalap dari tim COIN ROB1 CYA Racing Team yaitu Alvian Hadiputra serta Jery Hartaji berhasil memenangkan race kelas R15 Comm pada gelaran Shell bLU cRU Yamaha Endurance Festival 2023 di Lombok, NTB (22/10).
Keduanya berhasil menuntaskan 2 jam perjalanan race ketahanan tersebut dengan mampu meraih 50 lap. Keduanya juga melakukan pelanggaran sepanjang perjalanan balapan yang digelar di Sirkuit Mandalika.
Perlu diketahui, sebenarnya duet YROI BATIK Yuasa ASC yaitu Michail Xavier Yanri dan Valera Octavianus berhasil finish pertama pada balapan kali ini.
Namun duet ini dikenai sanksi pelanggaran pasal 33. Ini membuat mereka harus mendapatkan tambahan 1 lap dan membuat mereka harus puas meraih podium kedua.
Pada podium ketiga sendiri diisi oleh duet dari tim YROI Batik Yuasa Liqui Moly yaitu M Rangga Natadiredja dan Noval Rizqi Utama.
Memang pada balapan Ketahanan YEF tahun ini dan juga tahun-tahun sebelumnya cukup banyak peserta yang masih terkena pelanggaran. Bisa di cek juga di hasil lomba yang ada di bawah.
Kelas Media
Yamaha Indonesia sendiri juga menggelar kelas media dan pada balapan kali ini dibagi menjadi tiga tim. Duet Fariz Ibrahim dan Ainto Harry Budiawan berhasil memenangkan balapan kelas media. Sebenarnya mereka juga masuk lima besar secara keseluruhan, namun kelasnya kan beda. Selamat untuk para pemenang. (**)