BalapMotor.Net – Setelah separuh musim 2024, Maverick Vinales belum juga bisa memberikan kemenangan untuk Aprilia. Mantan pembalap Yamaha dan Suzuki itu hanya dua kali masuk tiga besar.
Pertama di Portimao dan kedua di Sprint Silverstone. Balapan lainnya masih belum konsisten. Vinelas sendiri mengungkapkan kalau RS-GP memerlukan gaya berkendara yang berbeda.
“Kami mencoba menyesuaikan motor dengan gaya berkendara saya. Kami harus memahami apa yang baik bagi saya. Saat ini sepeda kami berbeda. Aleix menuntut satu hal, gaya berkendara saya adalah hal lain,” ungkap Vinales.
Yup, Aleix Espargaro memang menjadi andalan utama setelah kemenangan perdana tahun lalu dan musim ini juga bisa kembali ke podium teratas. Meski begitu, Vinelas terus berupaya untuk meraih hasil yang lebih baik.
“Secara mental saya sedang menyerang. Sekarang saya harus terus maju, kami harus terus bekerja. Mengawali paruh kedua musim seperti ini sungguh luar biasa,” jelas pembalap Spanyol itu dilansir dari corsedimoto. (***)