BalapMotor.Net – Di seri MotoGP Assen kemarin ( 27/6 ), yang pastinya sangat diingat adalah kemenangan dramatis dari Valentino Rossi yang sempat bersentuhan dengan Marc Marquez di tikungan terakhir lap terakhir. Rossi yang dimasuki dari dalam oleh juara dunia 2 tahun kebelakang ini keluar lintasan dan membuat dirinya memotong chicane yang membuat dirinya finish didepan Marquez yang juga hampir terjatuh di kejadian tersebut.
Setelah finish, Marquez sempat melayangkan protes, ya tentu saja protes akan Rossi yang memotong lintasan dan juga ditambah bahwa Marquez merasa dirinya ditutup saat memasuki Rossi saat masuk Chicane tersebut. ” Saya mempelajari sempurna chicane terakhir, bagaimana untuk menempatkan motor di tempat yang benar, tapi ok, saya tidak berharap dia memotong pada akhirnya dan apa yang saya rasakan adalah bahwa kita memenangkan balapan. ” tutur pembalap Repsol Honda ini.
Namun meski Marquez protes, Rossi berpendapat bahwa dirinya berada di posisi yang aman saat masuk chicane terakhir dan Marquez masuk sampai menyentuhnya dan mendorong Valentino Rossi hingga keluar trek. ” Pandangan saya adalah bahwa saya di depan dan Marc menyentuh dengan motornya, sentuhan itu mendorong saya keluar trek. ” tutur Valentino Rossi yang membela Movistar Yamaha ini.
Sementara itu jika hasil race ditentukan saat dimana sebelum kejadian tersebut, Rossi dan Marquez juga bersikeras bahwa dirinya yang menang. Rossi mengatakan ” saya berada didepan”, sedangkan Marquez berkata ” saya berada didalam”.Nah jika dinilai darisitu race director menilai bahwa Rossi yang berada di depan.
Sedangkan untuk masalah memotong chicane race director yang merupakan penentu mana yang benar dan mana yang salah dalam sebuah accident di MotoGP akhirnya memberikan keputusan. Dengan melihat beberapa video dari berbagai sudut akhirnya memutuskan dalam accident tersebut tidak ada yang diuntungkan, jadi Rossi yang memotong chicane tersebut adalah sebuah hasil dari senggolan.
” Kami sudah jelas tentang kejadian tersebut, kita memiliki ulasan kejadian dari semua sudut kamera. Keputusanya ini adalah sebuah insiden dan tidak ada keuntungan yang diperoleh. ” tutur Mike Webb selaku race director MotoGP kepada crash. [ luvo ] foto : crash