BalapMotor.Net – Aldi Satya Mahendra kembali akan start dari pole position pada ronde kedua R3 bLU cRU European Championship 2023 di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol (5-6/5).
Sebelumnya, pada ronde pembuka di TT Assen Circuit, Belanda Aldi juga berhasil meraih pole position, meskipun gagal podium di dua racenya.
Pada sesi Superpole di Catalunya, Aldi berhasil mencetak best time 2 menit 01.047 detik dan unggul hampir setengah detik dari pembalap tuan rumah M Vich.
Aldi mencetak best time pada lap keempat dari sesi Superpole dimana Aldi berputar sebanyak 13 lap. Perlu diketahui bahwa Aldi sendiri dari empat sektor sirkuit Catalunya, hanya satu sektor dimana dia jadi yang tercepat.
Aldi tercepat di sektor 3, sementara itu di sektor 1, Aldi kelima, lalu di sektor 2 ketiga tercepat dan di sektor 4 Aldi tercepat kedua.
Meskipun start terdepan, pada balapan dengan menggunakan motor yang sama, pastinya pertarungan akan sangat ketat dan penentuan juara akan ditentukan pada last lap, goodluck Aldi! (**)