Belum Mencoba Motornya, Apa Target Ai Ogura Saat Comeback di Argentina?

Ai Ogura | Pic: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap Jepang, Ai Ogura akan kembali tampil di Termas de Rio Hondo, Argentina yang akan berlangsung pekan ini. Ini adalah penampilan perdananya setelah absen pada partai pembuka di Portimao.

Selain itu, runner-up kejuaraan dunia moto2 musim lalu itu juga belum mencoba spek motornya tahun ini. Pembalap Honda Team Asia tersebut juga absen pada semua tes karena masih dalam masa perawatan setelah kecelakaan saat berlatih motocross.

NHKhelm
Ai Ogura | Foto: MotoGP

Dengan itu, Ai Ogura belum berani menaruh harapan yang tinggi. Dia juga mengakui belum dalam kondisi fit 100% sehingga akan tampil dengan tidak sempurna. “Saya belum mengendarai motor Moto2 musim ini, pasti akan sulit, secara fisik saya belum 100 persen,” ungkap Ogura.

Perasaan itu tidak ada, tapi hari demi hari situasinya akan berubah dan saya akan mencoba beradaptasi. Saya ingin mencoba menyelesaikan balapan,” jelas pembalap Jepang berusia 22 tahun itu dilansir dari speedweek. (***)

Jumat:

  • 19:00 – 19:35 – FP1 (Moto3)
  • 19:50 – 20:30 – FP1 (Moto2)
  • 20:45 – 21:30 – FP1 (MotoGP)
  • 23:15 – 23:50 – FP2 (Moto3)
  • 00:05 – 00:45 – FP2 (Moto2)
  • 01:00 – 02:00 – FP2 (MotoGP)

Sabtu:

  • 18:40 – 19:10 – FP3 (Moto3)
  • 19:25 – 19:55 – FP3 (Moto2)
  • 20:10 – 20:40 – Free Practice (MotoGP)
  • 20:50 – 21:05 – Q1 (MotoGP)
  • 21:15 – 21:30 – Q2 (MotoGP)
  • 22:50 – 23:05 – Q1 (Moto3)
  • 23:15 – 23:30 – Q2 (Moto3)
  • 23:45 – 00:00 – Q1 (Moto2)
  • 00:10 – 00:25 – Q2 (Moto2)
  • 01:00 – Tissot Sprint (MotoGP)

Minggu:

  • 19:45 – 19:55 – Warm Up (MotoGP)
  • 21:00 – Race (Moto3)
  • 22:15 – Race (Moto2)
  • 00:00 – Race (MotoGP)
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHadapi SCP 2023, Pasukan D4 Darul Brother Di Backup 2 Mekanik Top!
Artikulli tjetërAlex Marquez Ungkap Insiden Kakaknya Akan Sering Terjadi di Tahun Ini