BalapMotor.Net – Gelaran Valvoline YM Matic Race Championship yang digelar di sirkuit NP Brigif 15 Kujang II Cimahi, Jawa Barat pada Jumat-Sabtu (24-25/2) bisa dikatakan sukses. Sebanyak 387 starter ikut memanaskan gelaran balap tersebut.
Menariknya, event ini merupakan gelaran perdana yang dibuat oleh YM Racing yang tentunya dikomandoi oleh Yodi Rustandi, S.Sos. YM Racing yang merupakan brand asal Kota Bandung yang fokus akan produk-produk seputar CVT sepeda motor matic ini sebelumnya memang cukup rajin mensupport berbagai gelaran balap.
“Antusias yang luar biasa karena gelaran perdana yang juga seri perdana ini berhasil diserbu antusias 383 starter. Setelah menyambangi Brigif 15 Kujang II Cimahi, rencana event gelaran kita akan menyinggahi kota Subang, Tasikmalaya, Indramayu dan Sentul,” ujar Yodi Rustandi, S.Sos.
Setelah suksesnya gelaran perdana tersebut, YM Racing ternyata berencana untuk menggelar seri lanjutan gelaran ini. “Rencananya kita akan membuat event ini menjadi gelaran berseri sebanyak lima seri di tahun ini,” tambah Yodi Rustandi, S.Sos.
Baca Juga : Hasil Juara Valvoline YM Matic Race Championship di Cimahi 23-24 Februari 2023
Tambahan informasi nih, gelaran yang juga disupport oleh oli Valvoline, Rolling Speed dan Cat Rev1 ini juga memanjakan peserta dengan hadiah yang istimewa.
Pada tiap serinya peraih Juara Umum (JU) Matic Open akan langsung mendapat Rp 3 juta, JU Pemula Rp 2 juta, JU Corner Pro Rp 1,5 juta dan JU Matic Corner Pemula Rp 1 juta. Bahkan untuk peraih JU total seri masing-masing berhak mendapatkan Rp 15 juta untuk Matic Open, Matic Pemula berhak mendapat Rp 10 juta, Matic Corner mendapat Rp 7 juta dan Matic Corner Pemula Rp 5 juta, mantap! (**)