BalapMotor.Net – Marc Marquez tentu saja ingin berjuang kembali ke level teratas. Sejak cidera dalam beberapa tahun belakangan, pembalap Repsol Honda itu pun kehilangan tiga gelar juara dunianya.
Musim ini kondisinya semakin fit. Walaupun Marc Marquez masih kurang puas dengan kinerja motornya, namun tetap saja dia siap kembali ke pertarungan papan atas. Akan tetapi, hal itu tidak akan mudah lagi.
Seperti yang diungkapkan oleh Enea Bastianini dalam sebuah wawancara dengan “Gazzetta dello Sport”. Pembalap Italia, yang dipromosikan ke tim pabrikan Ducati mengatakan persaingan sekarang sudah jauh berbeda.
“Selama bertahun-tahun dia menetapkan standar untuk semua pembalap lain, tetapi levelnya telah meningkat dan ada pembalap yang lebih cepat. Dia akan berjuang untuk gelar. Tapi itu tidak akan semudah dulu,” jelas Bestia dilansir dari speedweek.